Pamer Lukisan Putri AHY Selama Belajar di Rumah, Annisa Pohan Curhat: Disyukuri atau Dikhawatirkan?

Penulis: Kurniawati Hasjanah
Editor: Siti Nawiroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pamer Lukisan Putri AHY Selama Belajar di Rumah, Annisa Pohan Curhat: Disyukuri atau Dikhawatirkan?

TRIBUNJAKARTA.COM - Menantu Presiden ke-6 RI, Annisa Pohan memamerkan lukisan karya anaknya Almira Tunggadewi Yudhoyono selama belajar di rumah.

Putri AHY itu mengikuti pembelajaran secara online karena virus corona yang merebak.

Selama social distancing di rumah aja itu, rupanya putri AHY menghabiskan waktunya untuk melukis.

Annisa Pohan lantas membagikan hasil lukisan sang anak di media sosialnya pada Selasa (31/3).

TONTON JUGA:

Lukisan itu nampak menggambarkan suasana langit, ada awan dan bulan.

Putri AHY tampak melukiskan langit yang begitu biru.

Terungkap Begini Keseharian Pemuda yang Bunuh Pagar Ayu di Kalbar, Sempat Buntuti & Perkosa Korban

Hingga berita ini diturunkan, terdapat sekitar 7 ribu likes untuk lukisan putri AHY tersebut.

Dalam unggahan tersebut, Annisa Pohan bahkan menuturkan curahan hatinya selama Almira Tunggadewi Yudhoyono belajar dari rumah.

Menantu SBY itu menilai, sosok putri AHY yang merupakan anak zaman sekarang itu tak terganggu dengan himbauan di rumah aja.

AHY - Annisa Pohan - Ani Yudhoyono (Instagram @annisayudhoyono)

"Karena memang mereka biasa aktivitas di rumah," ujar Annisa Pohan.

Lebih lanjut, istri AHY itu membandingkan perbedaan generasi Putri AHY dengan masanya saat muda.

Curhat Maia Estianty Pusing Mikir Gaji THR Karyawan: Usaha Drop 70 Persen Karena Corona

Annisa Pohan menceritakan, ketika ia masih kecil dilarang ke luar rumah maka stressnya minta ampun.

"Ga bisa ke rumah tetangga, ga bisa naik sepeda, ga bisa kumpul sama teman-teman ketawa ketiwi di teras, ga bisa main sama sepupu di rumah eyang," tegas Annisa Pohan.

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama sang istri Annisa Pohan saat menghadiri peluncuran lini busana pria milik Ivan Gunawan bernama Khalif di kawasan SCBD Jakarta Selatan, Rabu (14/11/2018). (TribunJakarta.com/Anisa Kurniasih)

Bahkan lebih lanjut, Annisa Pohan menyatakan, ia juga tak bisa jajan di depan sekolah dan tak bisa makan KFC di gelael saat akhir pekan.

Meski demikian, suasana saat ia masih kecil itu berbeda dengan zaman Putri AHY saat ini.

Cara Mudah Atasi Kulit Kering Karena Sering Cuci Tangan

Annisa Pohan menilai, generasi sekarang tak mempermasalahkan himbauan dirumah aja karena semua serba online.

"Belajar online, pesan makanan online, ngobrol sama temen online (whatsapp), bergerak online (tiktok) , hiburan online dan masih banyak hal lain yg membuat mrk berasa di luar rumah walau hanya di rumah aja," papar Annisa Pohan.

Kendati demikian, dengan adanya perbedaan drastis tersebut membuat Annisa Pohan justru bimbang.

"Ini harus disyukuri atau dikhawatirkan ya?," papar Annisa Pohan.

Pantauan TribunJakarta, istri Ibas Yudhoyono, Aliya Rajasa Baskoro Yudhoyono turut menanggapi postingan Annisa Pohan itu.

Aliya Rajasa tampak memberikan tanda likesnya.

Pamer Lukisan Putri AHY Selama Belajar di Rumah, Annisa Pohan Curhat: Disyukuri atau Dikhawatirkan? (https://www.instagram.com/annisayudhoyono/)

Karyawan Izin Pamit Setelah Puluhan Ikan Mati, Irfan Hakim Soroti Sikap: Itu Keistimewaannya!

AHY Pamer Foto Lawas Bersama Annisa Pohan

Kebahagiaan tampaknya tengah menyelimuti pesangan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Annisa Pohan.

Pasalnya tepat di hari Rabu (20/11/2019), Istri AHY yakni Annisa Pohan berulang tahun yang ke-38.

Pemilik nama lengkap Annisa Larasati Pohan ini lahir di Boston, Amerika Serikat pada 20 November 1981.

AHY rupanya turut berbahagia memperingati hari kelahiran sang istri.

• Peringati Hari Ayah Nasional, AHY Beberkan Sosok Susilo Bambang Yudhoyono di Matanya

Ia juga mengucapkan sebaris doa dan harapannya untuk istri tercinta.

Hal itu diketahui dari postingan di akun Instagram pribadi AHY @agusyudhoyono, (20/11/2019).

AHY mengunggah 2 buah foto yang menunjukan potret kebersamaan dirinya bersama sang istri.

Pada foto pertama AHY mengunggah fotonya ketika ia dan Annisa Pohan di masa lalu ketika masih muda.

Dalam foto itu tampak AHY berfoto menggenakan seragam hijau loreng.

Di foto itu terlihat kedunya berpose tersenyum sambil menatap satu sama lain.

Kemudian pada foto kedua, AHY mengunggah potretnya bersama sang istri di masa sekatang.

Tampak perbedaan di kedua foto tersebut.

Pada foto pertama terlihat AHY masih muda dan gagah.

Sementara pada foto kedua, terpancar sekali aura seorang ayah dari diri AHY.

Kumis dan jenggot yang kini tumbuh di wajahnya, semakin menambah aura seorang suami sekaligus ayah yang mengayomi keluarga.

Melalui unggahannya, AHY menyampaikan ucapan selamat ulang tahun untuk sang istri.

• Penumpang Kereta Api Argo Parahyangan Bandung-Jakarta Bisa Nikmati Wifi Gratis, Begini Caranya

Tak hanya ucapan selamat ulang tahun, AHY pun memanjatkan sebaris doa dan harapan untuk ibu dari Almira tersebut.

Awalnya ia mengungkapkan, bahwa tidak terasa usia pernikahannya sudah 14 tahun.

"Tidak terasa, 14 tahun sudah kita mengarungi suka duka dan jatuh bangun bersama.

Terima kasih selalu mendampingiku dengan setia dan penuh cinta.

Aku doakan semoga kamu senantiasa sehat, panjang umur, dan bahagia.

Selamat ulang tahun sayang.." tulis AHY di caption Instagramnya

• Ini Rekam Jejak Angkie Yudistia, Penyandang Tunarungu yang Kini Jadi Staf Khusus Presiden

AHY berharap di ulang tahun sang istri yang ke-38 ini, ia selalu diberi kesehatan, panjang umur, dan tentunya kebahagiaan.

Ucapan selamat ulang tahun tersebut rupanya direspon oleh sang istri, Annisa Pohan.

Terlihat di kolom komentar, akun Instagram Annisa Pohan @annisayudhoyono mengomentari unggahan tersebut.

Dalam komentarnya, Annisa Pohan mengucapkan terima kasih kepada AHY karenas telah membimbingnya selama ini.

"Terima kasih suamiku atas doa dan bimbingannya selama ini," tulis Annisa Pohan di kolom komentar.

Berita Terkini