Setelah Tanggul Baswedan Dibangun, Hanya Rumah Terdekat yang Terendam

"Air rembes dari kali masuk ke rumah, pukul 09.00 tadi pagi masuk, sudah selutut saya," kata Iis

Editor: Erik Sinaga
(KOMPAS.com/NIBRAS NADA NAILUFAR)
Tanggul Baswedan di Kampung Air RT 003 RW 006 Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. 

TRIBUNJAKARTA.COM— Iis seorang warga Kampung Air RT 003 RW 006 Jatipadang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, hanya bisa menunggu di luar rumah hingga air yang merendam rumahnya surut.

Baca: Diguyur Hujan, Blusukan Jokowi Sepi Kerumunan Masyarakat di Sumatera Barat

Rumah Iis tepat berada di tanggul yang belum lama diresmikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan dinamai warga setempat sebagai 'Tanggul Baswedan'.

"Air rembes dari kali masuk ke rumah, pukul 09.00 tadi pagi masuk, sudah selutut saya," kata Iis kepada Kompas.com, Kamis (8/2/2018).

Khawatir air tersebut merusak jaringan listrik yang ada di rumahnya, Iis pun kemudian mematikan semua aliran listrik.

tanggul baswedan
Iin dibantu oleh anak-anaknya membersihkan air yang masuk ke ruang tamu rumahnya di dekat Tanggul Baswedan Kamis (8/2/2018).

"Perabotan kerendem, saya takut jebol, makannya ini nunggu aja di luar sama anak-anak," kata Iis.

Tak hanya Iis, rumah Udin yang bersebelahan dengan Iis pun terendam air. Bahkan, menurut Udin, air yang masuk ke rumahnya lebih banyak bercampur lumpur.

"Ini sambil dibersihin, airnya rembes lagi masuk lagi," kata Udin.

Menurut dia, sejak 'Tanggul Baswedan' diresmikan, tak ada lagi banjir di sekitar wilayah tersebut. Namun, justru karena pembuatan tanggul tidak dibarengi dengan adanya pengerukan material lumpur dibawahnya, air pun menjadi lebih tinggi dari pada pelataran rumahnya.

"Kalau dikeruk dasarnya mungkin enggak masuk air ke dalam rumah," ucapnya.

Selain Iin dan Udin, rumah Engkus yang bersebelahan dengan Iin pun mengalami hal yang sama. Bahkan, di rumah Engkus, air dari kali sudah meluap ke jalan setapak di depan rumahnya.

"Airnya meluber, tadi sempat surut, terus tinggi lagi, surut lagi," kata Engkus.

Tanggul di Kampung Air jebol pada Oktober 2017. Tanggul tersebut jebol beberapa kali karena hanya diturap dengan karung pasir.

Desember kemarin, tanggul akhirnya diturap permanen dengan pengerjaannya dikebut 24 jam sehari dan dinamai 'Tanggul Baswedan' oleh warga. (Iwan Supriyatna)

Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Berkat Tanggul Baswedan, Hanya Rumah Dekat Tanggul yang Terendam

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved