Warna Dasi dan Jas Jokowi Jadi Sorotan hingga Bikin Geer Partai Politik, Kode untuk Bekoalisi?

Apakah benar warna dari dasi dan jas yang Jokowi pakai mewakili warna partai tertentu? Mari kita simak kisah selengkapnya!

Youtube
Sejumlah anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) terpaksa berlarian mengejar laju sepeda motor Chopperland yang kendarai Presiden Joko Widodo saat melewati kerumunan warga di jalan kecil di Pelabuhan Ratu, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (8/4/2018). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Rr Dewi Kartika H

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Presiden Jokowi mengenakan jas dan dasi yang tak biasa.

Jokowi mengenakan dasi berwarna merah dan jas berwarna hijau gelap.

Siapa sangka warna-warna tersebut menjadi sorotan.

Apakah benar warna dari dasi dan jas yang Jokowi pakai mewakili warna partai tertentu? Mari kita simak kisah selengkapnya!

TONTON JUGA 

Presiden Jokowi menjadi bintang tamu di acara Mata Najwa, Rabu (25/4/2018).

Dikutip TribunJakarta.com dari akun Youtube Najwa Shihab, Najwa selaku pembawa acara menyoroti warna dasi dan jas jokowi.

Karena menurutnya setiap warna yang dikenakan oleh Jokowi langsung dihubungkan dengan partai tertentu.

Baca: Kisah Perjuangan Alvin Pergi Sekolah Naik KRL Menjadi Berkah Bagi Orangtuanya

"Tumben ini berjas hijau, karena akhir-akhir ini setiap warna selalu diasosiakan dengan partai politik," ujar Najwa.

Mendengar pernyataan tersebut Jokowi langung tertawa.

Ia mengatakan bebas-bebas saja dalam mengenakan semua warna.

Presiden Jokowi dan Najwa Shihab
Presiden Jokowi dan Najwa Shihab (Youtube)

"Ya kan boleh, pakai hijau boleh, kuning boleh, merah boleh, biru juga enggak apa-apa," kata Jokowi.

Najwa menambahkan menurutnya dengan mengenakan jas hijau dan dasi yang merah, Jokowi telah berhasil membuat partai-partai kegeeran.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved