Pertemuan Batal, PKS Masih Tunggu Konfirmasi Gerindra Bahas Wakil Gubernur DKI Jakarta
Kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta masih kosong semenjak ditinggalkan Sandiaga Uno pada bulan Agustus lalu. PKS masih menunggu Gerindra.
Penulis: Pebby Ade Liana | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
Laporan wartawan TribunJakarta.com, Pebby Adhe Liana
TRIBUNJAJARTA.COM, GAMBIR - Kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta masih kosong semenjak ditinggalkan Sandiaga Uno pada bulan Agustus lalu.
Meski kedua partai pengusung yakni Gerindra dan PKS telah sepakat melaksanakan seleksi uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test wagub DKI, namun hingga kini mekanisme tersebut belum juga terlaksana.
"Jadi intinya, kita sudah kirim surat dan kemudian kita minta tanggal 4 Desember (pertemuan) ternyata ada beberapa kegiatan, jadi ditunda. Sampai sekarang kita masih menunggu konfirmasi Gerindra kapan dia sanggup," kata Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi saat dikonfirmasi, Selasa (11/12/2018).
Suhaimi mengatakan pihaknya sampai saat ini masih menunggu konfirmasi dari partai Gerindra.
Sebab, sebelumnya Gerindra telah meminta PKS untuk menunda pertemuan tersebut.
"Belum memberikan jawaban lagi. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ada pertemuan dan akan kita kirim dua nama ke pak Gubernur," kata Suhaimi.
PKS berharap agar mekanisme pemilihan wagub DKI Jakarta bisa cepat terlaksana.
• Suhaimi Ungkap Batalnya Pertemuan PKS dan Gerindra Bahas Wagub DKI Jakarta Pengganti Sandiaga Uno
• Rencana Pertemuan Gerindra-PKS Bahas Wagub DKI Tanggal 4 Desember Batal
Namun, PKS mengaku akan menunggu pihak Gerindra sehingga pemilihan wagub DKI ini bisa segera menemui titik terang.
"Harapannya hari ini juga mau jadi. Sekarang tuh kata kuncinya di Gerindra dalam konteks Gerindra memberi hasil dari komunikasi politik, nah tapi kemudian persyaratan pemberiannya gak diberi. Itu belum. Jadi selama itu tidak diberikan tanda tangannya, maka tidak akan pernah ada namanya pemberian," tutur Suhaimi.