VIDEO: Bandara Soekarno-Hatta Hadirkan Ruang Instagramable Bertema Pariwisata Lebak
Lorong kedatangan yang awalnya sepi tanpa hiasan kini tampak berwarna dengan kehadiran booth tersebut.
Penulis: Ega Alfreda | Editor: Erlina Fury Santika
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda
TRIBUNJAKARTA.COM, TANGERANG - Akan ada yang berbeda dari suasana Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta selama enam bulan ke depan.
Sebab, PT. Angkasa Pura II menggandeng Pemerintahan Kabupaten Lebak menciptakan photo booth Instagramable di area Baggage Claim Terminal 3 Domestik Bandara Soekarno-Hatta.
Lorong kedatangan yang awalnya sepi tanpa hiasan kini tampak berwarna dengan kehadiran booth tersebut.
Sebab, booth yang memejeng suku Baduy lengkap dengan anak kecilnya dan Pantai Sawarna itu mencuri perhatian penumpang yang hilir mudik di dekatnya.
Juga ada gulungan ombak dan Pantai Sawarna yang konon menyimpan banyak harta karun.
Bahkan, wanita penenun kain lengkap dengan alat tenun tradisionalnya dan pemain musik bambu khas Kabupaten Lebak turut hadir meramaikan photo booth tersebut.
Deputi Airport Service and Facility Bandara Soekarno-Hatta, Eko Prihadi mengatakan, penyediaan tempat berswafoto untuk memperkenalkan potensi wisata di Banten terutama Lebak.
"Bandara Soekarno-Hatta kan berada di Banten, jadi kami kenalkan satu persatu potensi wisata daerah. Nah yang pertama Bupati Lebak, Iti Oktavia Jayabaya yang menyambut tawaran kami untuk memperkenalkan potensi wisatanya," kata Eko di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (1/2/2019).
Ia menerangkan hal itu sebagai bentuk sinergitas antara Bandara Soekarno-Hatta, kepada pemerintahan di Banten untuk memperkenalkan pariwisata lokal di mata dunia.
"Karena Bandara Soekarno-Hatta ini kan gerbang dunia ke Indonesia jadi sektor pariwisata bisa sangat diangkat di sini," jelas Eko.
Tak hanya di area kedatangan Domestik, lanjut Eko, photo booth tersebut direncanakan akan hadir juga di area kedatangan internasional Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.
"Kami sediakan free untuk pemerintah memperkenalkan potensi wisatanya, tinggal mereka berkreasi mengemasnya seperti apa. Nantinya akan ada juga di beberapa area," terang Eko.
Ia mewacanakan, photo booth Instagramable seperti ini, akan ada juga di setiap terminal yang ada di Bandara Soekarno-Hatta.
Supaya tak hanya warga lokal namun, warga negara asing juga akan tertarik mengunjungi pariwisata yang ada di Banten.
Sementara, Bupati Lebak Iti Oktavia Jayabaya yang datang langsung dalam peresmian tersebut, mengaku sangat berterima kasih kawasan wisata di daerahnya dipajang di Terminal 3.
"Ini sangat sesuai dengan misi kami Kabupaten Lebak sebagai destinasi unggulan dengan basis potensi lokal. Kami masih butuh dukungan berbagai stakeholder, termasuk Angkasa Pura II sebagai gerbang negara," kata Iti.