Jajaran Polsek Tamansari Tangkap Empat Polisi Gadungan yang Peras Korban Hingga Rp 70 Juta

Modusnya, mereka menuduh korbannya berinisial ALR (25) telah melakukan tindakan kriminal sehingga meminta uang tebusan agar bisa bebas.

Penulis: Elga Hikari Putra | Editor: Muhammad Zulfikar
TribunJakarta.com/Elga Hikari Putra
Polisi menunjukan atribut Polri yang digunakan empat polisi gadungan untuk memeras korban. 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Elga Hikari Putra

TRIBUNJAKARTA.COM,  TAMANSARI - Empat polisi gadungan melakukan pemerasan hingga Rp 70 juta kepada seorang warga Pinangsia, Tamansari, Jakarta Barat pada Rabu (1/5/2019).

Modusnya, mereka menuduh korbannya berinisial ALR (25) telah melakukan tindakan kriminal sehingga meminta uang tebusan agar bisa bebas.

Kapolsek Metro Tamansari, AKBP Ruly Indra mengatakan para pelaku berinisial BR, MI, BS, dan TR ini terbilang cukup matang dalam menjalankan aksinya.

Keempatnya melengkapi diri dengan seragam dan atribut kepolisian seperti lencana, borgol dan tanda pengenal Polri untuk menakuti korban.

"Empat pelaku ini mengaku sebagai perwira menengah Polri yang akan menangkap korban. Bahkan mereka juga sampai melakukan penggeledahan di rumah korbannya," kata Ruly di Mapolsek Matro Tamansari, Selasa (14/5/2019).

Dalam kasus ini, ujar Ruly, pelaku menuduh korban merupakan pemain judi online. 

Saat menyatroni indekost korban, mereka pun menyita dua monitor komputer serta membawa korban dengan alasan akan dibawa ke kantor polisi.

Saat di perjalanan itulah, para pelaku meminta uang Rp 70 juta sebagai tebusan.

Pelaku juga mengancam hingga memukuli korban agar tertekan hingga akhirnya mau mengakui tuduhan yang diberikannya.

"Uang tebusan yang diminta awalnya Rp 70 juta rupiah, turun jadi Rp 50 juta dan baru dikasih Rp 10 juta," kata Ruly.

Ruly menuturkan kasus ini terbongkar setelah kekasih korban mendatangi Mapolsek Metro Tamansari untuk menanyakan penangkapan tersebut.

"Saat pelaku meminta kekurangannya, pacar korban melapor kepada polsek dan dilakukan penangkapan," kata Ruly.

Kepada polisi, keempat tersangka ini mendapatkan atribut Polri dari sebuah toko atribut TNI/Polri di kawasan Senen, Jakarta Pusat.

Pedagang Sayur di Teluk Gong Keluhkan Sepinya Pembeli Selama Ramadan, Omset Turun Hingga 30 Persen

Perolehan Kursi Hanura di Tangerang Selatan Mengalami Penurunan Drastis

VIDEO Kesaksian Warga Soal Jasad Wanita yang Sudah Sepekan Membusuk di Dalam Rumah

Buru Informan Pelaku

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved