Cerita Kesaksian Anak Sopir Ojol Ditemukan Tewas Mengapung di Sungai Cirarap
Jap Son Tauw (68) ditemukan tewas mengambang di Sungai Ciracap, Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Rabu (7/11/2018).
Penulis: Ega Alfreda | Editor: Y Gustaman
Kapolres Tangerang Kombes Sabilul Alif mengatakan pihaknya berhasil menemukan mobil korban di Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.
Di dalam mobil korban, lanjut Sabilul, ditemukan sebilah pisau dan bercak darah.
"Korban mengalami luka sayat di leher dengan wajah yang lebam. Tangan dan kaki korban juga terikat tali dengan pemberat," terang Sabilul.
Kapolres mengatakan, ada indikasi kuat korban merupakan korban pembunuhan.