Ini 5 Cara Cegah Kerontokan Rambut, Mudah!

Bagi banyak wanita, kerontokan rambut adalah hal yang mengkhawatirkan.

Editor: Erlina Fury Santika
renatafraga
Ilustrasi Rambut Rontok 

TRIBUNJAKARTA.COM - Tahukah bahwa ada tips mencegah kerontokan rambut yang dapat Anda coba?

Bagi banyak wanita, kerontokan rambut adalah hal yang mengkhawatirkan.

Sementara itu, kehilangan 50 hingga 100 helai rambut sehari adalah sebuah hal yang normal.

Penyebabnya bisa jadi hal yang tak berbahaya seperti genetika atau cara Anda menata rambut.

Namun, jika Anda mengamati dan menemukan gejala bahwa rambut Anda mulai menipis belakangan ini, berikut ada 5 tips mencegah kerontokan rambut pada wanita yang patut Anda ketahui:

1. Hindari menata rambut dengan menariknya terlalu kuat

Gaya rambut yang merusak (Huffington Post)

Itu kunciran ekor kuda atau gaya kepang, apapun yang menarik rambut-rambut Anda dengan kuat sebaiknya dihindari saja.

Jika Anda bersikeras membuatnya, gunakan karet yang tidak terlalu ketat.

Keelastisan ini membantu memastikan rambut Anda tidak akan kusut.

2. Alat dengan suhu panas yang tinggi

Sama seperti panas alami yang tidak bagus bagi rambut, perawatan salon atau peralatan yang menawarkan suhu tinggi bagi rambut juga sama buruknya.

Meluruskan rambut dengan bahan kimia, memutihkan, dan mewarnain rambut juga menyebabkan kerusakan pada batang rambut.

Tak hanya itu, proses tersebut juga melemahkan dan menyebabkan kerontokan rambut.

Selalu cobalah untuk bergaya secara alami.

Sumber: Intisari
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved