Persija Jakarta
Gabung Persija Jakarta, Impian Heri Susanto Bermain Bersama Idola Terwujud Hingga Jawab The Jakmania
Heri Susanto mengaku termotivasi menampilkan permainan terbaik diatas lapangan dan juga dihadapan The Jakmania.
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Wahyu Septiana
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Pemain baru Persija Jakarta, Heri Susanto mengaku senang bisa bergabung dan akan berada satu tim dengan idolanya semasa kecil Bambang Pamungkas.
Heri Susanto didatangkan Persija Jakarta dari PSM Makassar dan akan mendapatkan kontrak selama satu musim ke depan.
Pemain yang akrab disapa Hersus itu mengaku sudah mengidolakan sosok Bambang Pamungkas sejak kecil.
Impian terbesarnya saat itu bisa bermain dan memperkuat klub yang sama dengan pemain yang identik dengan nomor punggung 20 tersebut.
Kini, impian itu akhirnya terwujud. Hersus akan bermain dan bekerja sama memperkuat klub kebanggan Ibu Kota di kompetisi musim 2019 mendatang.
"Idola saya Mas Bepe (Bambang Pamungkas). Sejak kecil saya suka dengan sosoknya. Sekarang seperti mimpi yang menjadi kenyataan bisa satu tim dengannya," kata Heri Susanto kepada TribunJakarta, Selasa (15/1/2019).
• Perkuat Lini Serang Jadi Alasan Persija Jakarta Rekrut Heri Susanto dari PSM Makassar
Heri Susanto tak bisa menyembunyikan kegembirannya setelah mengetahui skuat Macan Kemayoran menginginkan jasanya di musim depan.
Tanpa berpikir panjang, Heri memutuskan untuk menerima pinangan atas ketertarikan manajemen Persija Jakarta.
"Tak perlu pikir panjang bagi saya untuk menerima penawaran itu dari tim besar seperti Persija," kata Heri Susanto.
Setelah berhasil mendapatkan kontrak dari Persija, Hersus berhasrat bisa memberikan penampilan terbaik di atas lapangan.
Dirinya menilai skuat Macan Kemayoran merupakan tim bertabur bintang dan juga diisi oleh para pemain berkualitas disetiap lininya.
Proses adaptasi bersama rekan-rekan barunya itu pun tak mengalami kesulitan yang berarti.
Pemain lama Persija Jakarta sangat terbuka menyambut kedatangan pemain baru di musim ini.
"Luar biasa. Suasana tim sangat bersahabat. Skuat yang kompak, semoga saya tidak kesulitan beradaptasi," ucap Heri.
Lebih lanjut, pemain yang pernah memperkuat Pelita Bandung Raya itu pun mengaku tak khawatir dengan tekanan yang akan diberikan The Jakmania.
Heri Susanto mengaku termotivasi menampilkan permainan terbaik diatas lapangan dan juga dihadapan The Jakmania.
Tekanan yang diberikan diatas lapangan akan dijadikan tantangan dan juga motivasi tambahan saat bermain di lapangan.
"Saya sudah terbiasa dengan tekanan. Itu justru tantangan yang harus dihadapi. Bukan ditakutkan," kata Heri Susanto.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/pemain-baru-persija-jakarta-heri-susanto-s.jpg)