Timnas Indonesia

TERKUAK Bocor Pengakuan Timur Kapadze, PSSI Ada Menghubungi Lewat Sosok Ini, Jadi Pelatih Timnas?

Pengakuan Timur Kapadze soal adanya komunikasi dengan PSSI kian membuka misteri terkait calon pelatih baru Timnas Indonesia. 

Editor: Wahyu Septiana
Tribunnews/Alfarizy
BURSA PELATIH TIMNAS - Pelatih asal Uzbekistan, Timur Kapadze, saat menyampaikan keterangan pers di kawasan Masjid Istiqlal Jakarta Pusat, Jumat (21/11/2025). Pengakuan Timur Kapadze soal adanya komunikasi dengan PSSI kian membuka misteri terkait calon pelatih baru Timnas Indonesia.  

TRIBUNJAKARTA.COM - Pengakuan Timur Kapadze soal adanya komunikasi dengan PSSI kian membuka misteri terkait calon pelatih baru Timnas Indonesia

Pengakuan baru diungkap Kapadze saat bertemu rekan media di Jakarta, Jumat (21/11/2025).

Mantan pelatih Timnas Uzbekistan itu membocorkan bahwa memang ada perwakilan PSSI yang menghubunginya.

Informasi ini sontak memanaskan kembali spekulasi publik sosok Timur Kapadze benar-benar masuk dalam calon kandidat kuat nahkoda Timnas Indonesia.

Di tengah proses seleksi yang masih tertutup, pernyataan Kapadze justru menimbulkan tanda tanya baru soal sosok pelatih baru Timnas Indonesia.

"Memang pernah ada kontak dengan federasi," ungkap Kapadze, saat ditemui di kawasan Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Jumat (21/11/2025) dikutip dari Tribunnews.

Sosok yang berinteraksi langsung dengan Timur Kapadze adalah Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji.

"Saya berbicara dengan Sumardji. Tapi, tidak konkret," ungkapnya.

Sosok Timur Kapadze bukan orang sembarangan, Ia dikenal memiliki rekam jejak mentereng di level internasional.
Sosok Timur Kapadze bukan orang sembarangan, Ia dikenal memiliki rekam jejak mentereng di level internasional. (Dok AFC/PSSI)

Pembicaraan Tahap Awal

Kapadze mengatakan pembicaraan dengan PSSI masih tahap awal dan belum menjurus ke arah yang lebih mendalam.

Pelatih berusia 44 tahun itu menyebut akan ada obrolan yang lebih serius dengan PSSI usai dirinya menyelesaikan kunjungannya di Indonesia.

"Pertanyaannya itu apakah saya ada keinginan. Jadi, saya langsung mengatakan bahwa ada rencana kunjungan ke Indonesia. Setelah kunjungan, bisa dibahas," kata Kapadze.

"Pertanyaannya pun sangat umum, apakah ada keinginan bekerja sama dengan Indonesia, itu ada. Jawaban saya pun sesuai,” jelasnya.

Kedatangan ke Indonesia

Timur Kapadze terpantau berada di Indonesia, tepatnya mengikuti salat Jumat di Masjid Istiqlal, Jakarta, pada hari ini, Jumat (21/11/2025).

Kehadirannya menimbulkan tanda tanya besar di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air, terlebih ketika pihak federasi masih bungkam soal proses seleksi pelatih baru.

Di tengah spekulasi yang berkembang, seorang pengamat sepak bola Effendi Gazali justru membocorkan jawaban yang tak disangka soal tujuan Timur Kapadze datang ke Indonesia.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved