Kabar Artis
Lantai Rumahnya Dibilang Kotor oleh Danang, Aurel Hermansyah Kesal Sampai Bilang Begini
Aurel Hermansyah tampak tidak terima, saat lantai rumahnya dibilang kotor oleh Danang Banyuwangi.
Penulis: Muji Lestari | Editor: Rr Dewi Kartika H
"Baru kali ini nih orang dateng bilang lantainya kotor!" kata Aurel kepada Danang.
Seolah tak terima, Danang kemudian memperlihatkan debu di tangannya.
"Ya tapi, nih debu!" seru Danang sambil memperlihatkan tangannya ke kamera.
"Katanya artis papan atas, YouTuber, katanya kalo lihat barang-barang kotor jijik, tapi faktanya," sindir Danang nyinyir.
Mendengar komentar Danang, Aurel kemudian mengambil sapu dan serokan sampah.
Aurel langsung memberikannya kepada Danang.
"Ibu silakan nyapu dari luar sana, dari gerbang sampai kolam berenang," ujar Aurel.
Danang tampak cemberut saat diminta Aurel untuk membersihkan rumahnya.
Akhirnya dengan terpaksa Danang tetap memenuhi permintaan Aurel.
Meski ia lakukan dengan wajah yang tampak kesal, ia tetap melakukan tugasnya.
TONTON SELENGKAPNYA DI SINI :