Raih IPK 3,90 Lulus S2 di IPB, Intip Sumber Kekayaan Kahiyang Ayu Sampai Punya Rumah Mewah
Kahiyang Ayu melakukan penelitian tesis dengan judul Analisis Strategi dan Daya Saing Perkebunan Tebu (Studi Kasus PTPN X Surabaya).
Penulis: Kurniawati Hasjanah | Editor: Rr Dewi Kartika H
Beberapa kali, Kahiyang Ayu mengunggah foto saat berpose di tepi kolam renang.
Suasana di sekitar kolam renangya pun tampak asri.
Pemakaian kayu sebagai lantai dan batu alam sebagai dinding pembatasnya menambah kesan alami di area tersebut.
• Wisuda Bareng Bobby Nasution, Intip Penampilan Kahiyang Ayu yang Mempesona

Lantas apa saja sumber kekayaan Kahiyang Ayu?
Memiliki rumah mewah, Kahiyang Ayu tak memilih jalan politik seperti sang ayah.
Ia juga tak menjalani usaha bisnis seserius kedua saudara kadungnya.
• Perdebatan Kaesang & Gibran Rakabuming Gara-gara Bisnis Bareng Terkuak, Singgung Chef Arnold
Kendati demikian, diketahui Kahiyang Ayu kerap melakukan endorse untuk beberapa produk yang dipakainya.
Istri Bobby Nasution itu mengendorse produk tersebut melalui akun Instagram resminya.
Dari berbagai postingannya di Instagram @ayanggkahiyang, Kahiyang Ayu tampak pernah mengendorse produk seperti
brownies, keripik, hingga cuplikan video mendukung salah satu kampanye brand ternama di Indonesia lewat tanda pagar.
Selain itu, ibu beranak satu tersebut beberapa kali ikut serta muncul di video vlog yang diproduksi adiknya, Kaesang Pangarep.
Sifat Kahiyang Ayu saat Kuliah
Selama menyusun tugas akhir, Kahiyang Ayu dibimbing oleh dua orang dosen pembimbing diantaranya Dr Ir Arief Daryanto, MEc dan Dr Drs Hendro Sasongko, MM.
Arief Daryanto menilai jika Kahiyang Ayu merupakan sosok yang memiliki komitmen tinggi.
"Kahiyang Ayu yang saya kenal adalah seorang mahasiswa yang memiliki kreativitas dan komitmen tinggi, tepat waktu dalam menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan dengan kualitas yang sangat baik," ujarnya dalam siaran pers yang diterima TribunnewsBogor.com, Rabu (25/9/2019).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/kahiyang-ayu-dan-bobby-nasution-12.jpg)