Mendadak Diserbu Warga Saat CFD, JPO Tanpa Atap di Sudirman Jadi Lokasi Instagramable Baru
Pantauan di lokasi, mereka tampak asik mengambil foto di atas JPO yang beberapa waktu lalu atapnya di potong oleh Pemprov DKI Jakarta itu.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) tanpa atap yang berada di kawasan Jalan Sudirman mendadak diserbu warga saat pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di kawasan itu.
Pantauan di lokasi, mereka tampak asik mengambil foto di atas JPO yang beberapa waktu lalu atapnya di potong oleh Pemprov DKI Jakarta itu.
Sebagian besar dari mereka tampak mengambil foto selfie dengan latar belakang pemandangan gedung-gedung pencakar langit di sekitar kawasan itu.
Seperti yang dilakukan oleh Rini Hapsari (26), warga Slipi Petamburan ini mengaku penasaran dengan spot instagramable baru di Jakarta ini.

"Penasaran aja katanya di sini bagus buat foto-foto. Makanya hari ini saya sengaja ke sini," ucapnya, Minggu (10/11/2019).
Hal senada turut disampaikan oleh Fikri Kurniawan (31), warga Mampang Prapatan ini mengaku sengaja berkunjung ke JPO tanpa atap untuk berfoto ria bersama keluarganya.
"Mau coba saja ini tempat foto-foto baru di Jakarta, sekalian bawa istri dan anak. Lumayan fotonya buat di posting di Instragram," ujarnya.
Seperti diketahui, Pemprov DKI ingin memberikan suana berbeda bagi pejalan kaki, khususnya saat malam hari.

"Selain JPO sebagai media perpindahan orang juga mempunyai suasana lain, menjadi pengalaman baru bagi penyeberang melihat pemandangan Jakarta yang berubah bahwasanya gedung yang tinggi dan trotoar sudah lebar," ucap Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho, Jumat (8/11/2019).
Jembatan Penyeberangan Orang (JPO)
Jalan Sudirman
Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB)
Car Free Day
JPO
Pemprov DKI Jakarta
pejalan kaki
Gubernur DKI Jakarta
Anies Baswedan
KLB Partai Demokrat Dongkel AHY, SBY: Bangsa Indonesia Berkabung |
![]() |
---|
Adelia Pasha Diisukan Meninggal, Kapolsek Pulogadung Beri Klarifikasi: Adik Saya Baik-baik Saja |
![]() |
---|
Moeldoko Dulu Ditunjuk SBY Gantikan Adik Ipar, Sekarang Terpilih Ketum Demokrat Versi KLB Geser AHY |
![]() |
---|
Istri Lupa Memakai Jilbab saat Kakak Iparnya Datang, Suami Ngamuk Hajar Istrinya Hingga Babak Belur |
![]() |
---|
AHY Dikudeta, Megawati Soekarnoputri Pernah Dikudeta Hingga Pertumpahan Darah, Kini Memilih Diam |
![]() |
---|