15 Rumah Kumuh dan Reot di Teluk Naga Kabupaten Tangerang Disulap Jadi Layak Huni

15 Rumah di Kampung Rawalini, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang disulap megah pada sebelumnya reot dan tidak layak huni.

Penulis: Ega Alfreda | Editor: Suharno
TRIBUNJAKARTA.COM/EGA ALFREDA
Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar saat meninjau rumah yang diperbaiki oleh PT Angkasa Pura II di kawasan Kampung Rawalini, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Senin (30/12/2019). 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Ega Alfreda

TRIBUNJAKARTA.COM, TELUK NAGA - 15 Rumah di Kampung Rawalini, Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang disulap megah pada sebelumnya reot dan tidak layak huni.

Dari pantauan langsung di lapangan, rumah yang tadinya kumuh berubah menjadi megah dan sangat mencolok dibandingkan rumah-rumah di sebelahnya.

Lantaran, PT Angkasa Pura II mengucurkan dana sampai Rp 1.089.000.000 untuk program bedah rumah masyarakat kurang mampu yang ada di sekitar Bandara Soekarno-Hatta.

Peresmian tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, Direktur Keuangan PT Angkasa Pura II Bayu Rafisukmawan, dan Executive General Manager Agus Haryadi, Senin (30/12/2019).

"Bahwa memang program ini dari PT Angkasa Pura II, khususnya di sekiraran Bandara Soekarno-Hatta ini fokus kami untuk ikut turut serta mensejahterakan masyarakat disekitarnya," ujar Agus di Kabupaten Tangerang.

Menurut Agus, satu rumah yang dibedah memakan dana sekira Rp 72 juta.

Dimana, lanjut Agus, bedah rumah tersebut meliputi pembangunan ulang rumah yang sudah tidak layak tinggal.

"Jadi memang rumah yang dibedah ini diajukan dari pejabat setempat, dan tanahnya harus milik sendiri sehingga kita tinggal beda total," tutur Agus.

Sementara itu, Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, pihaknya mengapresiasi adanya bentuk tanggungjawab sosial dari PT Angkasa Pura II.

Namun, ia berharap, kedepannya akan ada bentuk lain yang lebih mengutamakan peningkatan kompetensi pemuda di sekitar Bandara Soekarno-Hatta.

Ia pun berharap akan ada banyak rumah yang dibedah di kawasan Bandara Soekarno-Hatta mengingat banyak yang belum layak huni di sekitar bandar udara internasional tersebut.

"Merupakan satu bentuk apresiasi dan juga tanggungjawab sosial dari PT Angkasa Pura II untuk masyarakat, mudah-mudahan nanti kedepan akan banyak hal lagi, terutama dalam rangka pembinaan dan penyerapan tenaga kerja lokal, yang berada di sekitar lingkungan Bandara Internasional Soekarno-Hatta," ujar Zaki.

Selain bantuan bedah rumah, Pada Tahun 2019 ini Kantor Cabang Soekarno-Hatta juga telah menyerahkan beberapa bantuan non monumental dan monumental di berbagai sektor, yang antara lain adalah :

1. Kampung Taubat (Kota Tangerang).
2. Kampung Airport (Kabupaten Tangerang)
3. Kampung Anggur.

Nilai total bantuan Program Bina Lingkungan yang disalurkan PT. Angkasa Pura II (Persero) Kantor Cabang Soekarno Hatta pada tahun 2019 adalah sebesar Rp 3.800.000.000.

Sehingga jumlah bantuan Program bina lingkungan yang disalurkan oleh PT. Angkasa Pura II KCU Bandara Soekarno-Hatta sejak tahun 2004 - 2019 adalah sebesar Rp 27.300.000.000.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved