Air Masuk ke Telinga Saat Berenang? Simak Berbagai Cara Mengeluarkannya
Air masuk ke telinga saat sedang berenang memang menjadi hal yang menyebalkan. Begini cara mengeluarjkannya.
TRIBUNJAKARTA.COM - Air masuk ke telinga saat sedang berenang memang menjadi hal yang menyebalkan.
Pasalnya, kejadian tersebut membuat bunyi tidak nyaman di telinga, mendengar perkataan orang lain dengan jelas menjadi susah.
Biasanya, air yang masuk ke dalam telinga dapat keluar dengan sendirinya.
Namun ada kalanya air tidak mau keluar.
Kondisi air yang terjebak di dalam telinga ini dapat menyebabkan infeksi telinga jika dibiarkan.
Untungnya ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk mengeluarkan air yang bandel ini.
Mulai dari menggoyangkan telinga hingga meneteskan obat telinga, ini dia cara mengeluarkan air dari dalam telinga.
Berbaring menyamping
Cara mengeluarkan air dari telinga dapat dilakukan dengan mudah.
Kita hanya perlu berbaring di sisi telinga yang tersumbat air selama beberapa menit dengan kepala yang terbungkus handuk.
Air akan secara perlahan keluar dengan sendirinya.
Goyangkan telinga
Cara sederhana lainnya adalah dengan menggoyangkan telinga agar air bisa keluar.
Cara mengeluarkan air dari telinga ini dimulai dengan menarik atau menggoyangkan daun telinga secara perlahan sementara menyampingkan kepala ke arah bawah atau bisa juga dengan menggoyangkan kepala dari satu sisi ke sisi lainnya.
Mengunyah