Pekerja Perbaikan JORR Tewas Ditabrak

Olah TKP Sedan Tabrak 6 Pekerja di Tol JORR Gunakan TAA

TAA bertujuan memperoleh informasi berupa kronologi, pola kejadian, informasi teknis, kondisi infrastruktur, kondisi pelaku

Penulis: Bima Putra | Editor: Muhammad Zulfikar
Istimewa
Personel Ditlantas Polda Metro Jaya saat melakukan olah TKP kecelakaan di Tol JORR, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Rabu (15/4/2020) 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra

TRIBUNJAKARTA.COM, PASAR REBO - Polda Metro Jaya melakukan olah TKP kecelakaan enam pekerja perbaikan jalan yang ditabrak pengemudi Honda Civic B 1106 MZ di Jalan Outer Ring Road (JORR)

Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar rekonstruksi menggunakan alat berteknologi mutakhir yakni metode Traffic Analysis Accident (TAA).

"Iya, tadi olah TKP pakai TAA, sudah dilakukan," kata Fahri saat dikonfirmasi si Pasar Rebo, Jakarta Timur, Rabu (15/4/2020).

TAA bertujuan memperoleh informasi berupa kronologi, pola kejadian, informasi teknis, kondisi infrastruktur, kondisi pelaku.

Hasil rekonstruksi TAA yang menggunakan alat 3D laser scanner berupa bentuk animasi 3D sehingga tampak nyata.

Di wilayah Polda Metro Jaya bahkan belum semua Polres memiliki alat sehingga cara ini hanya digunakan untuk kasus tertentu.

Namun Fahri tak menjelaskan lebih rinci butuh berapa lama sampai hasil rekonstruksi TAA yang dilakukan rampung.

Dia hanya menyebut pengemudi pria yang diduga dalam pengaruh alkohol kini sedang dalam tahap pemeriksaan di Mapolda Metro Jaya.

Distribusi Bantuan Sembako Untuk Keluarga Miskin Dilakukan Lewat Pos dan Ojol

"Untuk pengemudi sudah kita amankan, kita lakukan proses pemeriksaan urine. Baik narkoba maupun alkohol, kita juga lakukan pemeriksaan lebih lanjut," ujarnya.

Kasus kecelakaan yang menggunakan metode TAA di antaranya terbakarnya truk tangki Pertamina di Tol Wiyoto Wiyono pada Minggu (21/7/2019).

Kecelakaan di Jalan Margonda Raya pada Senin (8/4/2019) yang menewaskan pengemudi sepeda motor dalam keadaan kepala putus.

Saat olah TKP di KM 29 yang beres sekira pukul 10.00 WIB, sejumlah anggota Ditlantas Polda Metro Jaya tampak mengenakan baju bertuliskan TAA.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved