Panel Listrik Apartemen Bassura Terbakar, Pemadam Kerahkan 4 Mobil
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan kebakaran dipicu panas pada komponen panel
Penulis: Bima Putra | Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNJAKARTA.COM, JATINEGARA - Ruang panel listrik Tower F Apartemen Bassura, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur terbakar pada Kamis (7/5/2020) sekira pukul 05.40 WIB.
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan kebakaran dipicu panas pada komponen panel.
"Hasil pemeriksaan penyebabnya karena panas pada kapasitor bank sehingga timbul penyalaan di bagian panel," kata Gatot di Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (7/5/2020).
Kebakaran diketahui saat petugas keamanan Apartemen Bassura mencium bau hangus terbakar yang berasal dari ruang panel.
Empat unit mobil pompa Sudin PKP Jakarta Timur dikerahkan ke lokasi setelah mendapat laporan dari petugas keamanan.
"Pengerahan empat unit dengan 18 personel. Anggota tiba di lokasi pukul 06.00 WIB dan langsung melakukan proses pemadaman," ujarnya.
Gatot menuturkan api berhasil dipadamkan pukul 06.40 WIB sebelum merembet ke bagian bangunan apartemen lain.
• Susi Pudjiastuti Bereaksi Kabar Jasad ABK WNI di Kapal China Dilarung ke Laut
• Bergelimang Harta, Hotman Paris Ngaku Pernah Tak Tahan Dibully Hingga Hampir Bunuh Diri
Tak ada korban dalam kebakaran tersebut, namun pengelola Apartemen Bassura belum dapat memastikan kerugian materil.
"Untuk luas yang terbakar 12 meter persegi. Anggota balik kanan setelah melakukan pemeriksaan dan memastikan api sepenuhnya padam," tuturnya.
Warga Jakarta Timur yang hendak melaporkan kebakaran dan permintaan evakuasi bisa melapor lewat chat WhatsApp di nomor 0822 9797 0113.
Bisa juga menghubungi nomor 112, 021 8590 4904, atau 021 858 2150 yang semuanya siaga 24 jam melayani setiap laporan warga.