TPA Cipeucang Longsor
Sampah TPA Cipeucang Tangsel yang Longsor ke Sungai Cisadane Volumenya Mencapai 100 Ton
Gunungan sampah yang longsor dari TPA Cipeucang, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), ke Sungai Cisadane, volumenya mencapai 100 ton.
Penulis: Jaisy Rahman Tohir | Editor: Suharno
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Jaisy Rahman Tohir
TRIBUNJAKARTA.COM, SERPONG - Gunungan sampah yang longsor dari tempat pembuangan akhir atau TPA Cipeucang, Serpong, Tangerang Selatan ( Tangsel), ke Sungai Cisadane, volumenya mencapai 100 ton.
Hal itu diungkapkan Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Tangsel, Yepi Suherman, saat dihubungi TribunJakarta.com.
"Lebih 50 ton itu. Lebih kurang mungkin sampai ke arah sana 100 ton," ujar Yepi.
Yepi mengatakan, penyebab longsor landfill sampah yang sudah overload itu lantaran curah hujan yang tinggi beberapa hari belakangan.
• Tribunnews dan KitaBisa.com Salurkan Obat-obatan Bantu Penderita Masalah Kejiwaan dan Lansia
"Jadi air di bawah leandfill itu tidak ada celah untuk keluar. Tidak ada rongga ngalir jadi gak kuat jebol," ujarnya.
Seperti diberitakan TribunJakarta.com sebelumnya, longsor gunungan sampah TPA Cipeucang terjadi pada Jumat dini hari (22/5/2020).
Sampah tersebut longsor ke arah Sungai Cisadane yang beririsan langsung dengan gunungan sampah itu.
Hampir seluruh badan sungai terbendung 100 ton sampah. Arus aliran air sungai pun tersendat.
• Shin Tae-yong Panggil 44 Pemain Ikuti TC Timnas U-19, Persija Jakarta Sumbang 5, Ini Daftarnya
Pada pukul 17.00 WIB, dua eskavator terlihat tengah dioperasikan untuk mengurai longsoran sampah itu.