Ratusan Ribu Warga Jakarta Utara Partisipasi Sensus Penduduk Online
Program SPO 2020 yang telah berakhir pada Jumat (29/5/2020) lalu mencatat ada sebanyak 143.577 penduduk atau 39.435 keluarga yang telah mengisi data.
Penulis: Gerald Leonardo Agustino | Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Gerald Leonardo Agustino
TRIBUNJAKARTA.COM, TANJUNG PRIOK - Ratusan ribu warga Jakarta Utara tercatat telah berpartisipasi dalam program sensus penduduk online (SPO) 2020.
Program SPO 2020 yang telah berakhir pada Jumat (29/5/2020) lalu mencatat ada sebanyak 143.577 penduduk atau 39.435 keluarga yang telah mengisi data kependudukan secara mandiri.
"Waktu pengisian data penduduk melalui program SPO 2020 secara resmi sudah ditutup," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jakarta Utara Suhartono, Selasa (2/6/2020).
Dari hasil tersebut, 7,95 persen keluarga di Jakarta Utara telah berpartisipasi dalam program SPO 2020.
Sedangkan dari hasil pemetaan BPS Jakarta Utara, total penduduk mencapai 496.040 jiwa.
"Persentasenya mencapai 7,95 persen total keluarga di Jakarta Utara yang telah berpartisipasi dalam SPO 2020," katanya.
Setelah SPO 2020, program Sensus Penduduk 2020 lanjutan dilakukan secara manual dengan melibatkan petugas.
Petugas akan mendatangi penduduk yang belum berpartisipasi dalam program SPO 2020.
"Bulan September mendatang, petugas akan mendatangi rumah penduduk yang belum berpartisipasi pada SPO 2020 kemarin," kata Suhartono.