Sering Bertemu Rombongan Pesepeda di Jalan Raya? Begini Cara Menyalip yang Aman

Berikut langkah antisipatif terutama saat ingin menyalip rombongan pesepeda di jalan raya.

Editor: Muji Lestari
Google
Ilustrasi Sepeda 

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Saat ini bersepeda sedang menjadi tren di tengah masa pandemi Covid-19.

Tak jarang para pesepeda melaju di jalan raya bersama kendaraan bermotor.

Terutama di perkotaan, mulai terlihat semakin banyak pengguna sepeda di jalan raya.

Namun, keberadaan pesepeda di jalan juga kerap menimbulkan benturan dengan kendaraan lain, terutama dengan sepeda motor yang juga kerap berada di sisi kiri jalan.

Oleh sebab itu, para biker sebaiknya melakukan langkah antisipatif terutama saat ingin menyalip rombongan pesepeda di jalan raya.

Mirip Brompton! Sepeda Lipat Element Pikes Hanya Dibanderol Rp 7,6 Jutaan, Ini Penampakannya

Dilansir Kompas.com, Head of Safety Riding Promotion Wahana, Agus Sani, mengatakan, jika menemukan rombongan pesepeda dalam satu perjalanan, pemotor sebaiknya menjaga jarak aman untuk mengambil jalurnya sendiri.

“Usahakan jarak kita jangan terlalu dekat dengan pesepeda, agar dapat langsung bermanuver jika mendadak terjadi hal yang tidak diinginkan,” ujar Agus, Senin (6/7/2020).

Sebagai contoh, jika pengemudi motor berada dalam kecepatan 20 km per jam (kpj), maka jaga jarak yang ideal dengan pesepeda adalah 5-8 meter.

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah Bersepeda sambil mengecek kondisi jalan yang rusak, saluran drainase, hingga beberapa fasilitas publik, Jumat (3/7/2020).
Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah Bersepeda sambil mengecek kondisi jalan yang rusak, saluran drainase, hingga beberapa fasilitas publik, Jumat (3/7/2020). (TRIBUNJAKARTA.COM/EGA ALFREDA)

Ketika ingin menyalip pesepeda, lakukanlah dari sisi kanan.

Tidak disarankan untuk menyalip dari sisi kiri, agar tidak ada benturan dengan pesepeda lainnya.

“Kemudian jangan lupa untuk nyalakan sein dan buntukan klakson saat ingin mendahului,” kata Agus.

Membunyikan klakson cukup dilakukan sekali saja, sebagai penanda bagi pesepeda bahwa ada kendaraan di belakang yang ini menyusul.

“Jangan terlalu banyak memainkan klakson, sebab ditakutkan malah membuat panik para pesepeda,” tambah Agus.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bertemu Rombongan Pesepeda di Jalan, Begini Cara Menyalip yang Aman"

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved