Virus Corona di Indonesia
Penularan Covid-19 Mulai Sasar Pusat Perbelanjaan, Wagub DKI Malah Puji Protokol Kesehatan di Mal
politisi Gerindra ini menyebut, penerapan protokol kesehatan di mal menjadi salah satu yang terbaik.
Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Muhammad Zulfikar
Management Dior Indonesia telah mengkonfirmasi hal tersebut.
Saat dihubungi, salah satu sumber dari management menjelaskan ada satu kasus yang terkonfirmasi.
Meski begitu, berbagai upaya pembersihan serta pengecekan kesehatan karyawan telah dilakukan untuk memutus mata rantai penyebarannya.
"Iya betul, ada satu kasus. Kami sudah menerapkan sesuai prosedur. Karyawan yang pernah melakukan kontak sudah diperiksa, baik swab atau PCR. Penutupan sementara juga dilakukan untuk upaya pembersihan atau sanitasi," katanya, Senin (27/7/2020).
Berikut isi pengumuman yang beredar :
Dear Guests
A Covid-19 case has been confirmed at our Plaza Senayan store on 25th of July 2020.
All team members who were in contact are under quarantine. Immediate testing and professional sanitization are being organized.
The store will remain closed until Tuesday, 28th of July.
We will continue to remain vigilant and abide by the governments guidelines as the health, safety and will-being of our customers and colleagues are of paramount importance.
Sincerely
Management of Dior Indonesia
Contact at 021-29922829 or +6287870058888