Persija Jakarta
Hari Ini 2 Tahun Lalu Haringga Sirla Meninggal, Persija Jakarta: Doa Terbaik Untukmu
Persija Jakarta mengenang dua tahun kepergian anggota suporter The Jakmania, Haringga Sirla.
TRIBUNJAKARTA.COM - Persija Jakarta mengenang dua tahun kepergian anggota suporter The Jakmania, Haringga Sirla.
Haringga tewas setelah menjadi korban pengeroyokan jelang laga Persib Bandung Vs Persija Jakarta Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat, 23 September 2018.
Putra dari pasangan Siloam Tumangkeng dan Mirah itu harus meregang nyawa setelah diamuk oknum suporter Persib Bandung.
"Mengenang 2 tahun berpulangnya saudara, teman, dan sahabat kita, Haringga Sirla Bouquet
Doa terbaik untukmu, selalu," tulis akun Persija, Rabu (23/9/2020).

Dikutip dari Kompas.com, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sempat mengunjungi rumah keluarga Haringga Sirla, suporter Persija Jakarta yang tewas dikeroyok jelang laga Persib Bandung kontra Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (23/9/2018).
Anies mengunjungi rumah keluarga Haringga pada Senin pagi ini.
"Menengok rumah keluarga Haringga Sirila, Jakmania yang menjadi korban pengeroyokan. Senin, 24 September 18, pk 06.30," tulis Anies melalui Instagram Story-nya, @aniesbaswedan.
Dalam Instagram Story yang diunggah di akunnya, Anies mengenakan pakaian dinas harian (PDH) warna khaki atau cokelat.

Dia tampak berbincang dengan dua orang laki-laki di depan rumah tersebut.
Presiden Klub Ungkap Alasan Depak Bambang Pamungkas dari Jabatan Manajer Persija |
![]() |
---|
Persija Jakarta Gaungkan Kick Out Rasis, The Jakmania Balas dengan Kick Out Sudirman |
![]() |
---|
UPDATE Transfer Persija: Macan Kemayoran Punya Kiper Baru, 1 Pemain Asing Baru Sudah Gabung Latihan |
![]() |
---|
Gubernur Anies Beri Kabar Baik untuk Jakmania, Pembangunan JIS Sudah Setengah Jalan |
![]() |
---|
UPDATE Transfer Persija:Punya 1 Pemain Asing Baru, Macan Kemayoran Buang 3 Nama, Simic & Rohit Aman? |
![]() |
---|