Antisipasi Banjir, Pemkot Jakarta Pusat Memperlebar Saluran Air
Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, Rakim, mengatakan pihaknya juga telah memperbesar saluran penghubung (PHB).
Penulis: Muhammad Rizki Hidayat | Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Muhammad Rizki Hidayat
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Pemerintah Kota Jakarta Pusat memperlebar saluran air guna mengantisipasi banjir saat musim hujan tiba.
Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, Rakim, mengatakan pihaknya juga telah memperbesar saluran penghubung (PHB).
"Ukuran mulut air yang biasanya 15 x 30 sentimeter, kini diperlebar," kata Rakim, Kamis (19/11/2020).
"Sekarang ini bisa 15 x 60 sentimeter, bahkan 15 x 70 sentimeter karena diperlebar, air akan lebih mudah masuk ke saluran," lanjutnya.
Baca juga: Polisi Buka Peluang Periksa Gisel Lagi Terkait Kasus Video Syur
Baca juga: Periksa Wajah Pemeran Video Syur Mirip Gisel, Penyidik Polda Metro Akan Panggil Ahli Forensik
Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat juga membuat inovasi dengan sistem ricicle untuk memperbaiki sejumlah jalan dengan sistem Reclaimed Asphalt Pavement (RAP).
"Kami sudah lakukan dan uji coba dengan hujan, hasilnya kuat dan aman," ujar Rakim.
"Tiga bulan berjalan masih bagus ini inovasi yang bermanfaat dan masyarakat senang," tutur dia.