Kabar Artis
Sempat Diisukan Putus, Atta Halilintar Senyam-senyum Ledek Aurel: Seru Gak Berantem Sama Aku?
Pasangan selebritis Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mengaku sempat bertengkar beberapa waktu lalu.
Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
TRIBUNJAKARTA.COM - Pasangan selebritis Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mengaku sempat bertengkar beberapa waktu lalu.
Melalui pertemuannya di Bali, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah saling ejek mengenai hal tersebut.
Sebelumnya, ramai diperbincangkan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah diisukan putus.
Atta Halilintar sempat menepis kabar tersebut dengan menunjukkan gelang dan cincinnya yang masih dipakai.
Meski begitu melalui tayangan di YouTube Atta Halilintar, ia dan sang kekasih mengakui sempat bertengkar beberapa waktu lalu.
Baca juga: Tak Banyak yang Tahu, Sosok Asli Rizky Billar Dibongkar Mantan Asisten: Sampai Namanya Sangat Besar
"Gimana setelah kita berantem udah berapa bulan? Setahun?" tanya anak pertama Gen Halilintar ini dikutip TribunJakarta.com, Sabtu (2/1/2021).
Mendengar ucapan sang kekasih, Aurel Hermansyah tampak senyam-senyum.
Tak lama kemudian, putri pertama Anang Hermansyah ini langsung mencubit lengan Atta.
"Seru gak berantem sama aku?" tanya Atta Halilintar lagi.
Follow juga:
"Eh kamu yang ngajak berantem ya," sambungnya.
Atta Halilintar mendesak sang kekasih untuk mengungkapkan perasaannya saat bertengkar dengannya.
"Coba gimana, seru gak berantem," ucap Atta Halilintar.
Aurel Hermansyah semakin menguatkan cubitannya ketika mendengar pertanyaan Atta Halilintar.
Baca juga: Didatangi Orangtua Tersangka Penipuan yang Catut Namanya, Baim Wong Terenyuh: Saya Sudah Maafkan
Atta Halilintar
Aurel Hermansyah
Bali
bertengkar
putus
Melaney Ricardo
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah bertengkar
mencubit
saling ejek
Ruben Onsu Anggap Haters Betrand Peto Sudah Sangat Keterlaluan, Langsung Layangkan Somasi |
![]() |
---|
Terkuak Alasan Irgy Fahrezy Tutupi Penyakit Stroke yang Diidapnya sejak 2020 |
![]() |
---|
Ingatkan Pentingnya Membatasi Konsumsi Gula Harian, Ini Tips Hidup Sehat dari Cut Memey |
![]() |
---|
Sembuh dari Leukemia Tapi Harus Tetap di Singapura, Putri Denada Ungkapkan Dua Keinginannya |
![]() |
---|
Aldilla Jelita Ungkap Kondisi Indra Bekti: "Memory Pagi Masih Fresh, Sore Hari Keder" |
![]() |
---|