Kabar Artis
Zaskia Sungkar Beri Kejutan di Kamar Malam Pertama 10 Tahun Lalu, Irwansyah Terkesima: Masya Allah
Anniversary ke-10 pernikahan, Zaskia Sungkar beri kejutan ke sang suami, Irwansyah.
Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Kurniawati Hasjanah
TRIBUNJAKARTA.COM - Anniversary ke-10 pernikahan, Zaskia Sungkar beri kejutan ke sang suami, Irwansyah.
Kejutan itu diberikan tepat di kamar keduanya malam pertama 10 tahun lalu.
Saat melihat kejutan tersebut, Irwansyah sampai terkesima.
Untuk memperingati momen spesial tersebut, Zaskia Sungkar mengaku menginap di hotel yang berkesan.
Pasalnya hotel tersebut merupakan tempat keduanya bermalam pertama 10 tahun yang lalu.
Baca juga: Sosok Syekh Ali Jaber yang Jarang Tersorot, Anak Sulung Menyesal Tak Pernah Lakukan Ini Bersama Ayah
"Kita lagi nginep di hotel tempat dulu nikah. Bisa dibilang malam pertama," kata Zaskia Sungkar dikutip TribunJakarta.com, Senin (18/1/2021).
"Malam pertama 10 tahun lalu," tutur Irwansyah tersenyum.
Sepuluh tahun menjalin rumah tangga, kebahagiaan keduanya kini hampir lengkap.
Follow juga:
Beberapa bulan lagi, pasangan yang menikah tanggal 15 Januari 2011 ini akan segera menjadi orangtua.
Pasalnya, usia kehamilan Zaskia Sungkar sudah menginjak 7 bulan.
Sementara itu, Zaskia Sungkar tak mau melewatkan momen 10 tahun pernikahannya begitu saja.
Ia lantas memikirkan untuk memberikan kejutan kepada sang suami.
Baca juga: Seperti Isyarat Kepergian, Asisten Ungkap Perkataan Syekh Ali Jaber saat Tahu Istri Hamil Lagi
Di hotel tersebut, Zaskia Sungkar rupanya telah menyiapkan sesuatu di kamar yang ditempati keduanya 10 tahun lalu.
Mulanya, Irwansyah tak mengetahui akan menginap di kamar yang percis sama dengan 10 tahun lalu.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/zaskia-irwansyah3333333.jpg)