Viral di Medsos
Rezeki Nomplok YouTuber Dian karena Surat Cinta Eiger, Berkah Tak Terduga dari Arief Muhammad
Tak sekadar surat dukungan semata, Arief Muhammad memberikan sejumlah peralatan canggih untuk Dian Widiyanarko.
Penulis: Kurniawati Hasjanah | Editor: Erik Sinaga
TRIBUNJAKARTA.COM - YouTuber @duniadian mendapatkan rezeki nomplok dari konten kreator Arief Muhammad karena mendapatkan surat cinta alias protes dari Eiger.
Surat cinta itu dikirimkan Eiger untuk beberapa YouTuber yang telah mereview produknya di kanal YouTube.
Pihak Eiger menuliskan rasa tak puasnya dengan hasil konten audio dan visual yang disajikan.
TONTON JUGA:
Permasalahan ini terkuak setelah cuitan YouTuber @duniadian yang mendapatkan email dari Eiger.
"Halo @eigeradventure. Jujur kaget saya dapat surat begini dari anda. Lebih kaget lagi baca poin keberatannya.
• Ramalan Zodiak Cinta 30 Januari 2021, Gemini Jangan Cuma Diam, Virgo Akui Perasaanmu
Saya kan review produk gak anda endorse. Kalau anda endorse atau ngiklan boleh lah komplen begitu.
Lha ini beli, gak gratis, lalu review pake alat sendiri," tulisnya disertakan foto surat dari Eiger pada 23 Desember 2020.
Meski demikian, CEO PT Eigerindo MPI, Ronny Lukito menyampaikan permintaan maaf atas yang telah terjadi.
FOLLOW JUGA:
"Atas nama perusahaan PT Eigerindo Multi Produk Industri (MPI), sebagai perusahaan yang menaungi merk EIGER Adventure, dengan rendah hati kami menyampaikan permintaan maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat atas masalah yang terjadi," ujar Ronny dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Kamis, (28/1/2021).
• Pulsa & Kartu Perdana Kena Pajak, Apakah Harga Jualnya Jadi Lebih Mahal? Ini Kata DJP
Ronny membenarkan surat yang diterima Dian berasal dari manajemennya.
Ronny mengakui, apa yang dilakukan oleh pihaknya tidak tepat dan salah.

"Sejatinya maksud dan tujuan awal kami adalah untuk memberikan masukan kepada reviewer agar lebih baik lagi. Tetapi sekali lagi, kami menyadari bahwa cara penyampaian kami salah," lanjut dia.
Dengan kejadian ini, ia menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada pelanggan setia Eiger atau Eigerian.