Piala FA
Hajar Everton, Manchester City Tembus Semifinal Piala FA dalam 3 Musim Berturut-turut
Man City, dipastikan melaju ke semifinal setelah menyingkirkan Everton di delapan besar atau perempat final.
TRIBUNJAKARTA.COM- Manchester City berhasil menembus semifinal Piala FA musim 2020-2021.
The Citizens, julukan Man City, dipastikan melaju ke semifinal setelah menyingkirkan Everton di delapan besar atau perempat final.
Laga Everton vs Man City yang digelar di Stadion Goodison Park pada Minggu (21/3/2021) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 2-0.
Sepasang gol yang membawa Man City meraih kemenangan dicetak oleh Ilkay Guendogan (84') dan Kevin De Bruyne (90').
Dengan hasil ini, Man City menyusul sesama klub Liga Inggris, Southampton, yang lebih dulu mengamankan tiket semifinal Piala FA musim 2020-2021.
Langkah Man City menuju semifinal kemudian dilengkapi dengan pencapaian gemilang.
Melansir Opta Joe, mereka berhasil menembus semifinal Piala FA dalam tiga musim beruntun.
Man City kali terakhir mengukir pencapaian serupa pada musim 1931-1932 sampai 1933-1934.
Jalannya laga Everton vs Man City
Man City selaku tim tamu tampil dominan sejak babak pertama. Dominasi mereka tampak dari penguasaan bola yang mencapai 77 persen.
Jadwal Perempat Final Piala FA Minggu: Chelsea Vs Sheffield, Leicester Tantang Man United |
![]() |
---|
Hasil Piala FA: Libas Everton, Manchester City Melaju ke Semifinal |
![]() |
---|
Jadwal Piala FA Malam Ini: Chelsea Bertandang ke Markas Barnsley |
![]() |
---|
Man United Kalahkan West Ham: Scott McTominay 'On Fire', Solskjaer Bertekad ke Final Piala FA |
![]() |
---|
Hasil Piala FA: Kalahkan West Ham, Manchester United Melaju ke Babak 8 Besar |
![]() |
---|