CPNS Jakarta
Kenapa Belum Bisa Cetak Kartu Ujian CPNS 2021? Ini Penjelasan BKN
Setelah lolos seleksi administrasi, peserta CPNS 2021 dan PPPK harus mengikuti tes seleksi kompetensi dasar (SKD).
- Jika sudah, peserta dapat mengunduh dan mencetak kartu ujian
Pranata Humas Madya Badan Kepegawaian Negara (BKN), Diah Eka Palupi mengatakan, Kartu Peserta Ujian ini wajib dibawa pelamar saat pelaksanaan ujian SKD maupun SKB.

Jadwal dan lokasi ujian
Selain itu, pelamar diharapkan membaca bagian "Perhatian" yang ada pada Kartu Peserta Ujian Seleksi CASN 2021.
Sebab di dalamnya berisi informasi penting untuk pelamar.
"Diharapkan pelamar selalu memantau web instansi untuk pelaksanaan jadwal ataupun lokasi ujian," ujar Diah dikutip dari Kompas.com, Selasa (3/8/2021).
Ia menekankan, yang dibawa pelamar untuk ikut Ujian Seleksi adalah Kartu Peserta Ujian Seleksi CASN, bukan Kartu Pendaftaran.
Dalam Kartu Peserta Ujian, tertera kolom lokasi ujian dan kolom informasi lain.
Adapun kolom lokasi ujian dan kolom informasi ini dapat berubah menyesuaikan kebijakan pemerintah dalam masa pandemi Covid-19. (tribunjakarta / k hasjanah)