Kabar Artis

Ditanya Kabar Kehamilan Aurel Hermansyah, Ashanty Senyam-senyum: Itu Harus Keluar dari Mulut Mereka

Penyanyi Ashanty senyam-senyum saat ditanya kabar kehamilan anak pertama Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Yogi Jakarta
Tangkapan layar di YouTube Musik Atta Halilintar
Kabar kehamilan Aurel Hermansyah, Ashanty jawab begini. 

"Sampai jumpa di surga anak ku :"( Doain papa mama ya," tulis Atta Halilintar.

Baca juga: Luna Maya Bakal Menolak Jika Diajak Ariel Noah Balikan, Alasannya Bikin Boy William Heboh

Kabar duka ini langsung dibanjiri dukungan para artis, diantaranya Ayu Dewi, Maia Estianty, Kiki Farel dan sebagainya.

Ashanty sebagai ibu sambung Aurel Hermansyah juga memberikan dukungan agar sang putri kuat.

Meski saat itu sedang berada di Dubai, Ashanty tetap memberikan dukungan bagi putrinya ini.

Baca juga: Ngaku Tak Akan Pernah Operasi Kelamin, Millen Cyrus Teringat Pesan Terakhir Mendiang Ayahnya

Ia mengunggah sejumlah ayat suci Al Quran dalam Instagramnya.

Dalam captionnya, istri Anang Hermansyah ini berharap agar Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar diberikan kekuatan.

"Kuatkanlah kesabaranmu, kuatkan hati, yakinlah bahwa segala ketentuannya adalah yg terbaik untukmu .. kami doakan semoga kalian kuat dan ikhlas, insyaallah akan segera dapat kabar baik lagi nanti .. Aminn .. @aurelie.hermansyah @attahalilintar," tegas Ashanty.

Krisdayanti Sempat Khawatir

Krisdayanti sempat merasa khawatir dengan kehamilan Aurel Hermansyah.

Sebelum keguguran, Aurel diketahui terbaring lemah.

Saking khawatirnya, Krisdayanti sempat mengantarkan Aurel untuk periksa ke dokter kandungan.

Baca juga: Viral Aksi Berbagi Atta Halilintar Selipkan Uang di Pintu Warga, Ashanty Ikut Senang: Alhamdulilah

Hal ini diceritakan sang kakak, Yuni Shara saat ditemui di Hutan Kota by Plataran Senayan.

"Dia (Yanti) pasti khawatir, kemarin diantar sama Yanti periksa," kata Yuni Shara bercerita saat ditemui di Plataran Senayan, Senin (18/5/2021).

Yuni bercerita, bahwa dirinya bersama dengan Krisdayanti sempat datang untuk menjenguk Aurel.

Baca juga: Ketuk Pintu Rumah Warga, Atta Halilintar Selipkan Uang Ratusan Ribu Lalu Pergi: Satu Bantu 10 Orang

Kedatangan tersebut, juga sekaligus untuk bersilaturahmi pada hari kedua Lebaran lalu.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved