Ngaku Beristri Dua ke Anggota DPR, Sifat Asli Pengamen Badut Diungkap Ibu: SD Aja Ganaik Tiga Tahun

Mengaku telah beristri dua ke anggota DPR Dedi Mulyadi, sifat asli Doni, pengamen modus badut diungkap oleh sang ibu.

Penulis: Elga Hikari Putra | Editor: Yogi Jakarta
Kang Dedi Mulyadi Channel
Anggota DPR Dedi Mulyadi saat menemui lagi Doni, pengamen badut yang mengaku beristri dua. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Mengaku telah beristri dua ke anggota DPR Dedi Mulyadi, sifat asli Doni, pengamen modus badut diungkap oleh sang ibu.

Hal itu diketahui saat Kang Dedi mendatangi rumah Doni di Desa Blanakan, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Adapun tujuan utama Kang Dedi ke rumah pengamen badut itu untuk memastikan apakah kedua orangtua Doni sudah rujuk kembali apa belum.

Perkenalan Kang Dedi dengan Dodi memang bermula dari terbongkarnya modus Rasman, ayah Doni, yang menjadi pengamen modus pura-pura cedera.

Saat itu, Doni datang ke lokasi dan panik mengetahui ayahnya tak berada di sana dan sudah diangkut oleh petugas Satpol PP.

Baca juga: Pemuda Ini Buat Anggota DPR Geleng Kepala: Kerja Jadi Badut, Ayah Disuruh Ngemis tapi Beristri Dua

Kang Dedi yang melihat keberadaanya kemudian memberitahu bahwa ayahnya sedang didata oleh petugas Satpol PP.

Doni pun kemudian ditegur Kang Dedi karena membiarkan ayahnya yang sudah tua menjadi seorang pengemis.

Sedangkan dia yang masih muda justru memilih menjadi pengemis.

Anggota DPR RI Dedi Mulyadi kaget saat mendengar pengakuan pemuda yang menjadi pengamen badut lantaran memiliki dua istri.
Anggota DPR RI Dedi Mulyadi kaget saat mendengar pengakuan pemuda yang menjadi pengamen badut lantaran mengaku memiliki dua istri. (Kang Dedi Mulyadi Channel)

Namun yang membuat Kang Dedi terkejut kala itu lantaran Doni mengaku memiliki dua istri.

Akui Berbohong

Rupanya apa yang diucapkan Doni ke Kang Dedi itu adalah bohong.

Alih-alih beristri dua, Doni pun sama sekali belum menikah.

"Bininya bukan dua toh?

Ngaku istri dua, ternyata dia ini belum kawin," ujar Kang Dedi kepada Doni seperti dilansir dari Youtube Kang Dedi Mulyadi Channel, Rabu (22/9/2021).

Baca juga: Uang Renovasi Rumah Sudah Diterima tapi Tak Jadi Rujuk, Istri Mantan Pengemis: Kirain Ga Kesini Lagi

"Jadi waktu itu salah denger apa gimana?

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved