MotoGP Mandalika
Nonton MotoGP Mandalika, Anies Bilang Kegiatan Serupa Harus Didukung: Sinyal untuk Formula E?
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan event olahraga kelas dunia seperti MotoGP harus didukung.
Penulis: Elga Hikari Putra | Editor: Yogi Jakarta
TRIBUNJAKARTA.COM - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan event olahraga kelas dunia seperti MotoGP harus didukung.
Hal itu dituliskan Anies di akun Instagramnya pada Minggu (20/3/2022) seusai dirinya menonton langsung MotoGP Mandalika.
Apakah maksud dari tulisan Anies itu adalah sinyal agar ajang Formula E yang juga rencananya akan digelar di tahun ini dapat dukungan semeriah ajang MotoGP.
Mengingat ajang MotoGP dan Formula E sama-sama ajang balap internasional yang menjadikan Indonesia sebagai salah satu lokasi pada tahun 2022 ini.
Namun yang membedakan jika MotoGP di bawah kendali pemerintah pusat, maka Formula E ada di tangan Pemprov DKI dan saat ini masih simpang siur.
Baca juga: Nonton MotoGP Mandalika, Anies Lagi-lagi Tampil Beda: Tak Gabung Pejabat, Pilih Selfie Bareng Warga
Berikut ini tulisan Anies Baswedan di Instagramnya soal keseruannya menyaksikan MotoGP di Sirkuit Mandalika.
"Hujan deras tidak menyurutkan semangat ribuan penonton di tribun Sirkuit Mandalika hari ini. Alhamdulillah, dapat kembali mengunjungi Lombok dan turut menyaksikan sejarah dibuat di Moto GP Mandalika.
Setelah 25 tahun akhirnya Indonesia kembali menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Grand Prix Sepeda Motor, Moto GP. Event global semacam ini membanggakan Indonesia, menggaungkan nama Indonesia di panggung dunia. Membuktikan bahwa kita mampu terus menghelat event kelas dunia sesudah Asian Games 2018.

Event semacam ini selalu menjadi inspirasi bagi semua. Senang menyaksikan antusiasme masyarakat yang ingin menyaksikan Moto GP. Dari tim dan pembalap nasional, sampai warga dari seluruh Indonesia yang ikut menyaksikan perhelatan global ini.
Para pembalap dan juga timnya selalu memberi inspirasi. Berlomba di lintasan, berkawan di luar. Karena lawan lomba itu bukan musuh. Dengan berkompetisi secara sehat dan berkawan di luar lintasan, mereka justru saling dorong agar menjadi lebih baik.
Apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang memastikan lancarnya perhelatan Mandalika GP. Dan terima kasih atas sambutan hangat semeton Lombok sejak kami mendarat di bandara hingga duduk di tribun tadi. Suksesnya Mandalika GP tidak hanya mengharumkan nama Lombok tapi juga Indonesia. Semua perlu mendukung kesuksesannya karena membawa bangga negara.
Ke depan kita terus dukung agar kegiatan-kegiatan serupa bisa terus terlaksana dengan baik, untuk memberikan pesan kepada dunia bahwa kita siap untuk kembali bangkit dari tantangan pandemi," tulis Anies Baswedan di Instagramnya.
Berbaur di tribun biasa
Berbeda dengan para pejabat lain yang menyaksikan dari area VVIP, Anies memilih menyaksikan perhelatan MotoGP itu dari tribun biasa.
Baca juga: Alasan Terselubung Anies Nonton Langsung MotoGP di Sirkuit Mandalika, Ternyata Ada Tujuan Lain
Hal itu terlihat dari unggahan Anies di akun Instagramnya.
Tak ayal keberadaan Anies yang mengenakan kemeja putih lengan pendek dan celana jenas itu menjadi perhatian para penonton yang berada satu tribun dengannya.
Anies pun turut membagikan momen saat dirinya foto selfie dengan para warga yang menonton MotoGP Mandalika satu tribun dengannya.
Dalam salah satu foto di postingan sang Gubernur DKI, tampak puluhan orang terabadikan dalam momen selfie itu, dimana Anies sendiri yang memegang ponselnya.

Keceriaan tampak begitu terlihat dari Anies dan para penonton lainnya kendati mereka mengenakan masker.
Bahkan ada satu foto lain dalam unggahan itu, dimana Anies tak mengenakan masker ketika melihat para pebalap MotoGP melintas di arena balap.
Anies juga rela basah-basahan di tengah hujan deras yang mengguyur kawasan Mandalika demi bisa berfoto bersama warga.
Anies merasa senang bisa turut menjadi saksi sejarah dari dimulainya kembali ajang MotoGP di Indonesia setelah 25 tahun absen.
Pemprov DKI Wacanakan Parade Formula E
Seolah tak mau kalah dari Presiden Joko Widodo, Pemprov DKI Jakarta tengah mempertimbangkan bakal menggelar parade kendaraan listrik jelang gelaran Formula E pada Juni 2022 mendatang.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, acara pre-event ini nantinya akan diumumkan oleh BUMD PT Jakarta Propertindo (Jakpro).
Baca juga: Penonton MotoGP Mandalika Membludak, Anies Ikut Berjubel-jubel: Kita Siap Bangkit dari Covid-19
"Ya (parade mobil listrik) belum (diputuskan), nanti kita tunggu. Nanti tanyakan ke Jakpro yah," ucapnya di Balai Kota, Rabu (16/3/2022).
Politisi Gerindra ini pun menanggapi positif parade MotoGP yang digelar mulai dari Istana Negara sampai Bundaran HI pada siang tadi.
Selain untuk mendukung program MotoGP, parade ini juga menjadi ajang promosi Kota Jakarta di mata dunia internasional.

"Parade ini sesuatu yang baik, bagian dari rangkaian acara dalam rangka kita mempromosikan dan memastikan bahwa Jakarta kota yang aman dan baik," ujarnya.
"Begitu juga Indonesia sebagai negara yang aman, negara yang baik," sambungnya.