Gerindra DKI Jakarta Buka Suara Rumor Taufik Hengkang ke NasDem
Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menepis kabar hengkangnya Mohamad Taufik ke Partai NasDem.
Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Ferdinand Waskita Suryacahya
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menepis kabar hengkangnya Mohamad Taufik ke Partai NasDem.
Ariza menyebut, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta itu hingga kini masih berstatus anggota partai berlambang burung garuda tersebut.
"Enggak (keluar), saya sudah pernah bicara pak Taufik tidak keluar dari Partai Gerindra," ucapnya di Balai Kota, Rabu (30/3/2022).
Politisi senior yang kini menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta ini pun memastikan, pihaknya sampai saat ini belum menerima surat pengunduran diri Taufik.
"Tidak ada, tidak ada (surat pengunduran diri dari Taufik," ujarnya.
Baca juga: Rumor Pindah ke Partai NasDem, Apa Kata Taufik Gerindra?
Menurutnya, Taufik merupakan salah satu politisi yang sudah sangat berjasa mengangkat Partai Gerindra, khususnya di DKI Jakarta.
Oleh karena itu, kecil kemungkinan Gerindra akan melepas Taufik ke partai lain.
Baca juga: Santer Kabar Taufik Bakal Dicopot dari Wakil Ketua DPRD DKI, Ini Respon Gerindra
"Pak Taufik itu kan pendiri Partai Gerindra di Jakarta. Beliau sudah bersama-sama Partai Gerindra di DKI Jakarta sejak awal," tuturnya.
Dibantah Taufik
Kabar pindahnya Taufik ke NasDem ini mencuat setelah santer dikabarkan posisinya sebagainya pimpinan dewan bakal dirotasi Gerindra.
Walau demikian, kabar ini pun langsung dibantah sendiri oleh Taufik yang menegaskan dirinya masih bersama Gerindra.
"Sampai sekarang belum (pindah), masih (di Gerindra)," ucapnya singkat saat dikonfirmasi, Rabu (30/3/2022).
Taufik pun enggan menanggapi lebih jauh perihal rumor kepindahannya ini ke NasDem.
Ia pun memastikan, kursinya sebagai pimpinan dewan sejauh ini masih aman.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/gerindra_20180312_140336.jpg)