Putra Ridwan Kamil Kecelakaan

Mengapa Jenazah Eril Masih Utuh Meski Tenggelam 14 Hari di Sungai Aare? Ridwan Kamil Beri Penjelasan

Mengapa jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril masih utuh meski tenggelam selama 14 hari di dasar Sungai Aare, Swiss?

Penulis: Rr Dewi Kartika H | Editor: Yogi Jakarta
Kolase TribunJakarta.com
Putra Ridwan Kamil, Eril ditemukan tersangkut di Bendungan Engehalde, Bern, Swiss Rabu(8/6/2022). 

Hal tersebut juga menyebabkan jenazah Eril menjadi setengah membeku.

"Jasadnya terjaga setengah membeku, sehingga utuh lengkap walau berada di sungai selama 14 hari," tulis Ridwan Kamil.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan penjelasan terkait jenazah Eril.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan penjelasan terkait jenazah Eril. (Tangkapan layar di Instagram)

Kekasih Relakan Eril

Kekasih Eril, Nabila Ishma mengucap salam perpisahan setelah sulung Ridwan Kamil tersebut ditemukan.

Dalam Instagramnya, Nabila Ishma mengunggah foto bersama Eril mengenakan pakaian serba putih.

Keduanya tampak bahagia tersenyum ke arah kamera.

Kemudian dalam caption, Nabila Ishma menyampaikan salam perpisahan kepada kekasihnya tersebut.

Potret Emmiril Khan Mumtadz dengan sang kekasih, Nabila Ishma.
Potret Emmiril Khan Mumtadz dengan sang kekasih, Nabila Ishma. (Instagram @nabilaishma)

"A Erill, anak baik…

Terimakasih sudah membuat aku bahagia selama ini.

Terimakasih sudah dengan tulus memberikan perhatian dan kasih sayang bukan cuma untuk aku tapi juga keluarga aku.

Terimakasih untuk setiap pelajaran yang kamu kasih. Terimakasih juga selalu menguatkan aku disaat aku ragu dengan diriku sendiri," tulisnya dikutip TribunJakarta.com, Jumat (10/6/2022).

Nabila Ishma menyebut, tak kenangan buruk yang ditinggal Eril seiring dirinya pergi.

Sebaliknya, Eril disebut meninggalkan banyak kenangan manis yang bakal selalu dikenang Nabila Ishma.

"Ril, Gaada satupun rasa sakit yang kamu tinggalkan,

cuma ribuan kenangan manis yang akan selalu menjadi warna di hidup aku," tuturnya.

Baca juga: Jenazah Putra Ridwan Kamil Ditemukan, Eril Trending Twitter: Banyak Warganet yang Mendoakan

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved