Iduladha Masih 3 Pekan Lagi, Warga Pilih Beli Sapi dari Sekarang Khawatir Stok Habis dan Harga Naik

Banyaknya warga yang sudah membeli sapi untuk dikurbankan lantaran kekhawatiran mereka akan stok yang minim dan harga yang tinggi di tengah wabah PMK.

Gerald Leonardo Agustino/TribunJakarta.com
Warga melihat-lihat sapi yang dijual di lapak pedagang Jalan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (20/6/2022). 

Hal itu lantaran dirinya khawatir stok sapi akan menipis dan harganya bisa naik sewaktu-waktu.

"Ya biasanya saya seminggu atau lima hari sebelum Iduladha saya baru beli, karena sudah ada yang ngasih uang makanya beli dari awal, nggak waswas lagi," kata Sudirman.

"Takutnya nanti kalo lima hari menjelang Iduladha sudah nggak ada lagi yang harganya Rp 17 jutaan. Kalo lebih dari itu nggak bisa," ucap dia.

Sudirman yang merupakan ketua RW 13 Kalibaru juga berharap tidak terjadi kelangkaan hewan kurban di Jakarta.

Pasalnya, selama ini kebutuhan hewan kurban di DKI Jakarta mencapai puluhan ribu setiap momen Iduladha.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved