Kabar Artis
Nathalie Holscher Ogah Nonton Curhatan Putri Delina di Maia Estianty, Takut Sakit Hati
Sambil menangis, Nathalie Holscher ungkap alasan tak ingin melihat curhatan Putri Delina beberapa waktu lalu.
Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Yogi Jakarta
TRIBUNJAKARTA.COM - Istri Sule, Nathalie Holscher menangis mengaku tak ingin melihat ataupun mendengar curhatan anak sambungnya, Putri Delina.
Bukan tanpa alasan, Nathalie Holscher pilih cuek tak melirik curhatan Putri Delina lantaran menghindari sakit hati.
Beberapa waktu lalu, Putri Delina curhat kepada Maia Estianty dan telah tayang di YouTube channelnya.
Sampai menangis, Putri Delina menceritakan keresahan di hidupnya bahkan mengaku tengah merasa kesepian.
Tak hanya itu, Putri Delina juga mengaku tak ada yang bisa mengerti dirinya sampai saat ini.
Baca juga: Bunda Belajar Jadi Ibu Sambung yang Baik Ucap Nathalie Holscher Menangis ke Putri Delina
Di sisi Putri Delina juga sempat merasa sakit hati dengan Natalie Holscher atas kejadian beberapa waktu lalu yang membuatnya pergi dari rumah.
Putri Delina menyebut semenjak saat itu Nathalie Holscher tak pernah mengutarakan permintaan maafnya.
Namun diakui Nathalie Holscher, dirinya sudah beberapa kali meminta maaf kepada Putri Delina.

Sambil menangis, Nathalie Holscher meminta maaf lantaran belum bisa menjadi ibu sambung yang baik.
"Setiap aku peluk Putri, bunda minta maaf ya maafin kesalahan bunda yang kemarin, bunda masih belajar untuk menjadi ibu sambung yang baik,"
"Intinya aku ini belum sempurna karena memang akunya masih muda,"
"Terus masih harus banyak belajar lah urusin anak-anak, yang satu, yang satu," ucap Nathalie Holscher dikutip TribunJakarta.com dari YouTube Uya Kuya TV, Selasa (21/6/2022).
Diakui Nathalie Holscher, ia tak ingin melihat secara lengkap video berisi curhatan Putri Delina tersebut.
Mendengarnya dari netizen saja, cukup membuat Nathalie Holscher kaget.
"Aku cuma dengar dan baca dari netizen, tapi ya aku kaget," katanya.
Baca juga: Putri Delina Nangis Curhat Kesepian, Nathalie Holscher Bingung Alasannya
Sementara itu, Uya Kuya meminta agar Nathalie Holscher menontonnya agar tak menimbulkan kesalahpahaman.
Meski begitu, ibunda Adzam ini bersikeras tak ingin melakukan hal tersebut.
"Lu mending nonton, daripada denger dari gue doang, takutnya salah tangkep," ucap Uya Kuya.

"Gak mau ah, enggak," kata Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher mengaku hubungannya dengan Putri Delina saat ini berjalan baik seperti biasa.
Namun, Uya Kuya heran mengapa Putri Delina mengungkap curhatan seolah tak akur dengan Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher tak tahu alasannya, ia justru mengaku sangat dekat dengan putri Sule tersebut.
Bahkan ketika pergi liburan ke Singapura baru-baru ini, keduanya akrab.
Di tengah hubungannya yang baik-baik saja, Nathalie Holscher heran munculnya curhatan Putri Delina tersebut.
Nathalie Holscher mengaku sudah bertanya kepada putrinya tersebut.
Putri Delina meminta maaf kepada Nathalie Holscher jika ada kata-katanya yang membuat tersinggung di podcast-nya bersama Maia Estianty.
Baca juga: Sampaikan Pesan ke Teddy Pardiyana Soal Bintang, Putri Delina: Tolong Dikasih dengan Penuh Kelayakan
"Putrinya minta maaf masalah tersinggung soal (curhat di) Bunda Maia, aku juga udah ngomong sejak kapan bunda minta maaf gitu,"
"Iya kata Putri iya, karena ditanya-tanya aja," jawab Putri kepada Nathalie Holscher saat itu.
Di sisi lain, Nathalie Holscher mengungkap alasan tak ingin menonton video curhatan Putri Delina tersebut.

Ia mengaku tak ingin merasa sakit hati.
"Aku kenapa gak mau nonton karena, gak mau ini mas, gak mau sakit hati," ucap Nathalie Holscer menangis.
Sementara itu, Nathalie Holscher juga mengaku tak tahu apa yang membuat Putri Delina merasa kesepian.
Bahkan ketika menjawab pertanyaan Uya Kuya terkait hal tersebut, Nathalie Holscher terlihat kebingungan.
Hal itu diungkapkan istri Sule tersebut di YouTube channel Uya Kuya TV.
"Bener gak katanya Putri ini merasa kesepian? Apa karena ayahnya sibuk lagi, apa gimana?" tanya Uya Kuya.
"Gak tahu ya mas, kalau kesepian sih karena kan udah pisah rumah. Jadi kalau kesepian aku gak tahu apa yang membuat dia kesepian," ucap Nathalie Holscher.
Nathalie Holscher mengaku sudah sering meminta Putri untuk menceritakan apapun yang tengah dirasakannya.
Sebagai contoh, Putri Delina pernah teringat ibu kandungnya ketika berlibur ke Singapura, Nathalie Holscher pun menawarkan agar anak sambungnya itu bercerita.
"Curhat sama bunda kenapa 'Gapapa bun lagi pengen sendiri aja' jadi bingung juga," tutur Nathalie Holscher.