Gempa di Cianjur
Peduli Gempa Cianjur, Puluhan Musisi dan Seniman Indonesia Kolaborasi Bareng di Konser Kemanusiaan
Sebanyak 65 musisi dan seniman Tanah Air, saling berkolaborasi di konser kemanusiaan Gitaris Untuk Negeri, Rabu (7/12/2022).
Penulis: Pebby Ade Liana | Editor: Wahyu Septiana
Laporan wartawan TribunJakarta.com, Pebby Adhe Liana
TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Sebanyak 65 musisi dan seniman Tanah Air, saling berkolaborasi di konser kemanusiaan Gitaris Untuk Negeri, Rabu (7/12/2022).
Deretan musisi tersebut, terdiri dari 38 gitaris, 9 musisi pendamping, 12 penyanyi, 2 band, serta para seniman yang turut menyumbangkan karya mereka, dalam konser donasi untuk korban Cianjur yang digelar di Bentara Budaya Jakarta ini.
"Ini adalah kali pertama bisa seramai ini setelah dua tahun pandemi. Kita ingin berdonasi untuk saudara-saudara kita yang berdampak gempa," kata Corporate Communication Director Kompas Gramedia Glory Oyong dalam sambutannya, Rabu (7/12/2022).
"Saya ucapkan terimakasih kepada 65 musisi dan senimam yang malam hari ini mendonasikan karya mereka," tambahnya.
Untuk diketahui, konser bertajuk Gitaris Untuk Negeri merupakan konser kemanusiaan yang digelar oleh para musisi yang tergabung dalam paguyuban Gitaris untuk Indonesia, bersama dengan Kompas Gramedia.
Konser ini, digelar sebagai bentuk kepedulian sekaligus solidaritas para musisi dan Kompas Gramedia terhadap masyarakat Cianjur yang turut menjadi korban pada gempa belum lama ini.
Adapun sederet musisi dan penyanyi ternama Tanah Air ikut mengambil bagian dalam aksi solidaritas ini, seperti Dewa Budjana, Andi RIF, Endah Widiastuti, Kaka Slank, Tompi, Kongko Cadillac, Gugun, Ramadhisa Akbar, Rama d’Masiv, Kiki d’Masiv, Tohpati, Ian Antono, Edi Kemput, dan Jubing Kristianto.
Baca juga: Pencarian Korban Gempa Cianjur Tinggal Satu Hari Lagi, Sri Nangis: Ibu dan Adik Saya Belum Ketemu
Ada juga Josephine Alexandra, Andre Dinuth, Gerald Situmorang, Iga Massardi, Sonny J-Rock, Ezra Simanjuntak, Rully Worotikan, John Paul Ivan, Utox, Zendhy Kusuma, Randee, Nikita Dompas, Boris, Adit Element, Noldy, Karis, Agam Hamzah, Tommy Garux, Chiko, Uapwidya, Bella Fawzi, dan Pieter Anroputra, Yandi Andaputra, Franky Sadikin, dan Wanda Omar.
Selain itu, adapula penampilan dari penyair tersohor Indonesia Sutardji Calzoum Bachri yang membacakan puisi sebagai ungkapan duka cita dan simpati atas musibah yang terjadi
Lewat konser ini, Kompas Gramedia bersama para musisi dan seniman mengajak masyarakat untuk ikut berdonasi membantu para korban terdampak gempa di Cianjur, Jawa Barat.

Selain lewat musik dan puisi, terdapat juga 10 lukisan dari 8 seniman dan 3 gitar yang dilelang untuk membantu masyarakat Cianjur.
Adapun salah satu gitar yang dilelang, merupakan koleksi milik Ridho Hafiedz atau yang dikenal dengan Ridho Slank.
Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News