Cerita Kriminal

Pekerja Bengkel di Subang Syok Intip Kaca Mobil Ada Jasad Wanita Terbakar, Mulanya Muncul Asap

Cek keadaan, Farel kemudian menghampiri mobil bernomor polisi E 1397 RI itu lalu mengintip dari kaca jendelanya. Saat itu juga, Farel langsung kaget.

Penulis: Siti Nawiroh | Editor: Yogi Jakarta
TribunJabar
Betapa kagetnya seorang pekerja di sebuah bengkel bernama Farel menemukan jasad wanita yang terbakar di dalam sebuah mobil di kawasan SPBU Jalur Pantura, Desa Mundusari, Kecamatan Pusakanagara, Kabupaten Subang Kamis (8/12/2022) pukul 12.00 WIB. Mulanya, Farel curiga setelah melihat kepulan asap di sekitar mobil tersebut. 

“Saya coba buka pintu, barangkali ada orang terjebak di dalamnya, ternyata pintunya terkunci semua,"

"Saya terus berupaya dengan membuka talang air dan kaca mobil dalam keadaan terbuka sedikit, dan setelah saya lihat ternyata seperti ada orang,” terang Samsul.

Serupa dengan keterangan Farel, Samsul melihat jasad wanita itu dibungkus sejenis kain atau selimut yang sudah terbakar.

"Seperti yang dibungkus kain selimut yang dibakar,” ungkap Samsul.

Kasus penemuan mayat dalam mobil tersebut, saat ini sedang ditangani pihak Satreskrim Polres Subang bersama jajaran Mapolsek Pusakanagara.

Tiga jam setelah penemuan jasad tersebut, polisi berhasil membekuk pelaku pembunuhnya.

Saat ini pelaku sudah mendekam di sel tahanan Mapolres Subang.

Pelaku diketahui merupakan warga Cirebon, sedangkan korban diketahui merupakan warga Brebes.

Baca juga: Penjual Kopi Temukan Mayat Misterius Mengambang di Danau Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang

Adapun untuk motif pembunuhan yang dilakukan oleh pelaku masih belum diketahui dan pelaku juga belum diketahui apa hubungan dengan korban.

Diduga kuat pelaku adalah orang dekat korban yakni suami korban.

Hingga berita ini di tulis, masih belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian Polres Subang.

Rencananya pengungkapan kasus penemuan mayat perempuan yang dibakar di dalam mobil Ayla Merah tersebut, akan di ekspose oleh jajaran Polres Subang, pada hari ini Jumat (9/12/2022) sekitar pukul 16.30 WIB.

Mulanya, Farel curiga setelah melihat kepulan asap di sekitar mobil tersebut. Untuk mengecek keadaan, Farel kemudian menghampiri mobil bernomor polisi E 1397 RI itu lalu mengintip dari kaca jendelanya.
Mulanya, Farel curiga setelah melihat kepulan asap di sekitar mobil tersebut. Untuk mengecek keadaan, Farel kemudian menghampiri mobil bernomor polisi E 1397 RI itu lalu mengintip dari kaca jendelanya. (TribunJabar)

Kondisi di dalam mobil

Begitu teganya pelaku menghabisi nyawa korban, lalu kemudian membakarnya didalam mobil.

Meski begitu mobil hanya hangus di bagian dalamnya saja.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved