Besok Terakhir! Simak Cara Mengajukan Sanggah Hasil PPPK Nakes 2022, Buka sscasn.bkn.go.id

Batas pengajuan sanggah hasil PPPK tenaga kesehatan 2022 berakhir besok. Simak cara mengajukan sanggah hasil kelulusan PPPK Nakes 2022.

Editor: Muji Lestari
sscasn.bkn.go.id
Besok batas akhir mengajukan sanggah hasil PPPK Nakes 2022. Simak caranya. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Besok batas akhir mengajukan sanggah hasil PPPK tenaga kesehatan 2022, simak caranya.

Kementerian Kesehatan atau Kemenkes mengumumkan kelulusan calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK tenaga kesehatan 2022.

Pengumuman berlangsung sejak 28 Desember 2022 hingga, Kamis (29/12/2022).

Para peserta seleksi PPPK Nakes 2022 dapat mengakses pengumuman di laman resmi Badan Kepegawaian Negara atau BKN di sscasn.bkn.go.id.

Setelah mengetahui hasil kelulusan dan merasa keberatan, peserta bisa juga melakukan sanggah mulai hari ini hingga 31 Desember 2022.

Cara Cek Pengumuman PPPK Nakes 2022

Berikut cara cek pengumuman kelulusan PPPK tenaga kesehatan 2022:

Baca juga: Masih Dibuka! Simak Cara Daftar Seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022, Pastikan Sudah Punya Akun SSCASN

- Buka laman https://sscasn.bkn.go.id/

- Klik menu "Login" di pojok kanan atas

- Masukkan NIK dan password peserta

- Pilih menu "Masuk"

- Selanjutnya, notifikasi kelulusan akan muncul di dashboard akun peserta

Cara sanggah PPPK Nakes 2022

Setelah melakukan cek pengumuman PPPK Nakes 2022, peserta yang merasa tidak puas dengan hasil kelulusan dapat mengajukan sanggah.

Masa sanggah terhadap pengumuman kelulusan PPPK tenaga kesehatan dibuka mulai 29 - 31 Desember 2022.

Sama seperti pengecekan hasil, sanggahan diajukan melalui akun sscasn.bkn.go.id.

Berikut cara mengajukan sanggah kelulusan PPPK tenaga kesehatan:

PPPK atau P3K Portal Pendaftaran
PPPK atau P3K Portal Pendaftaran (https://ssp3k.bkn.go.id/home)

- Kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id/

- Klik menu "Login" di pojok kanan atas

- Masukkan NIK dan password peserta

- Pilih menu "Sanggah"

- Kemudian, isi sanggahan dengan menjabarkan keberatan yang ingin diajukan.

Selanjutnya, panitia akan menjawab sanggahan dalam kurun waktu 29 Desember 2022 sampai 4 Januari 2023.

Apabila sanggahan diterima, maka peserta akan mendapatkan kesempatan untuk lulus. Kelulusan setelah masa sanggah sendiri akan dilakukan pada 5-6 Januari 2023.

Jadwal seleksi PPPK Nakes 2022

Diketahui, peserta PPP tenaga kesehatan 2022 telah mengikuti seleksi administrasi dan seleksi kompetensi.

Seleksi kompetensi meliputi Seleksi Kompetensi Teknis, Seleksi Kompetensi Manajerial, Seleksi Kompetensi Sosial Kultural, dan Seleksi Kompetensi Wawancara.

Adapun hari ini, merupakan pengumuman hasil seleksi kompetensi sekaligus kelulusan PPPK tenaga kesehatan 2022.

Berikut jadwal seleksi PPPK tenaga kesehatan 2022:

- Pengumuman Kelulusan: 28-29 Desember 2022

- Masa Sanggah: 29-31 Desember 2022

- Jawab Sanggah: 29 Desember 2022 sampai 4 Januari 2023

- Pengumuman Kelulusan Pascasanggah: 5-6 Januari 2023

- Pengisian DRH NI PPPK: 7-31 Januari 2023

- Usul Penetapan NI PPPK: 1-28 Februari 2023.

 

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved