Diduga Jadi Tempat Usaha Miras, 12 Bangunan Liar di Rawa Terate Dibongkar Petugas Gabungan
Sebanyak 12 bangunan liar di Jalan Raya Bekasi, Jakarta Timur ditertibkan karena diduga jadi tempat usaha miras.
Penulis: Bima Putra | Editor: Pebby Adhe Liana
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Bima Putra
TRIBUNJAKARTA.COM, CAKUNG - Sebanyak 12 bangunan liar di Jalan Raya Bekasi, RT 07/RW 01, Kelurahan Rawa Terate, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur ditertibkan oleh petugas gabungan.
Kasi Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Kecamatan Cakung, Dicot Padang mengatakan penertiban dilakukan ada Rabu (8/5/2024) usai pihaknya mendapat aduan warga.
Berdasar aduan warga via cepat respon masyarakat (CRM) yang masuk, bangunan liar tersebut digunakan untuk usaha penjualan jamu, diduga minuman keras, biro jasa, dan usaha lain.
"Ini menindaklanjuti aduan masyarakat yang merasa resah. Keluhan masyarakat ini disampaikan melalui aplikasi CRM maupun secara tertulis," kata Dicot di Jakarta Timur, Kamis (9/5/2024).
Selain meresahkan warga, keberadaan bangunan liar menduduki trotoar dan saluran air di Jalan Raya Bekasi sehingga mengganggu hak pejalan kaki dan fungsi saluran tak optimal.
Sebelum dilakukan penertiban pihak Kecamatan Cakung juga sudah memberikan surat peringatan kepada pemilik bangunan untuk membongkar tempat usaha secara mandiri.
"Namun karena belum terbongkar semuanya maka ditertibkan dengan melibatkan 100 personel gabungan," ujar Dicot.
Total 100 petugas gabungan meliputi Satpol PP kelurahan dan kecamatan, satgas SDA, PPSU, Bina Marga, Sudin Perhubungan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, pengurus RT RW LMK dan FKDM.
Sekretaris Kelurahan Rawa Terate, Daniel Wisnu Parulian menuturkan setelah penertiban lahan di Jalan Raya Bekasi akan kembali digunakan sebagai trotoar dan saluran air.
"Warga resah adanya bangunan liar tersebut, karena mengganggu kenyamanan," tutur Daniel
Dapatkan Informasi lain dari TribunJakarta.com via saluran Whatsapp di sini.
Baca berita dan artikel menarik dari TribunJakarta.com lainnya di Google News.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.