Harga HP Oppo A60 yang Diklaim Tahan Banting, Ini Spesifikasinya

Berikut harga terbaru HP Oppo A60, Juni 2024. HP Oppo A60 baru dirilis sebulan lalu pada Mei 2024.

Istimewa
HP Oppo A60 

TRIBUNJAKARTA.COM, JAKARTA - Berikut harga terbaru HP Oppo A60, Juni 2024.

HP Oppo A60 baru dirilis sebulan lalu pada Mei 2024.

HP ini diklaim tahan banting karena dibekali dengan perlindungan kuat pada body dan juga layarnya dengan Military-Grade Shock Resistance.

Meski dibekali perlindungan ekstra, HP Oppo A60 dibuat dengan desain bodi ramping yang tipis sehingga nyaman saat digenggam.

Bodi Ultra Slim 7,68mm yang dimiliki HP Oppo A60, membuatnya dapat dimasukkan dengan mudah ke dalam semua saku tanpa ada tonjolan.

Spesifikasi HP Oppo A60

Oppo A60 dibekali dengan IP54 sehingga dapat tahan terhadap air dan debu.

Dengan kecanggihan tersebut, Oppo A60 aman dari percikan, tumpahan air atau hujan yang tidak terduga.

Fitur Splash Touch pada HP Oppo A60 menjaga layar Anda tetap responsif meskipun tangan dalam kondisi basah.

Fitur ini bisa membantu Anda membalas pesan saat berada di kolam renang, atau menjawab panggilan penting di tengah hujan.

Untuk tampilan, Oppo A60 dibekali dengan kecerahan maksimum 950nits sehingga Anda tetap bisa melihat jelas meski berada di bawah sinar matahari.

Ponsel ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000 mAh.

Dari segi kamera, Oppo A60 memiliki kamera selfie 8MP. Sementara pada kamera belakang, aktifkan mode Hi-Res pada kamera ganda ultra Jernih 50MP untuk mengambil gambar jernih dalam satu ketukan.

Oppo A60 juga dibekali NFC 360°. Anda dapat menggunakan bagian belakang, depan, dan atas ponsel untuk mengakses dan menggunakan kartu di dompet digital Anda.

Lantas berapa harga terbaru HP Oppo A60?

HP Oppo A60 terdiri dari dua varian. Untuk penyimpanan 8GB+8GB/256GB , dibandrol Rp2.999.000. Sedangkan untuk varian 8GB+8GB/128GB dibandrol Rp 2.599.000.

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved