Sah! Politikus Senior PKS Khoirudin Jadi Ketua DPRD Jakarta Periode 2024-2029
Politikus senior PKS Khoirudin resmi dilantik menjadi Ketua DPRD Jakarta periode 2024-2029.
Penulis: Dionisius Arya Bima Suci | Editor: Nur Indah Farrah Audina
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Dionisius Arya Bima Suci
TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Politikus senior PKS Khoirudin resmi dilantik menjadi Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029.
Ia dilantik bersama empat wakilnya, yaitu Ima Mahdiah dari PDIP, Rany Mauliani dari Gerindra, Wibi Andrino NasDem, dan Basri Baco Golkar.
Pelantikan pimpinan definitif Parlemen Kebon Sirih ini dilaksanakan dalam rapat paripurna yang diselenggarakan di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat.
“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai Ketua DPRD Provinsi DKI Jakarta dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya sesuai dengan ketentuan perundang-undangan dengan berpedoman pada Pancasila, dan UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945,” ucap Khoirudin saat membacakan sumpah jabatan, Jumat (4/10/2024).
Setelah pengambilan sumpah jabatan, Ketua Sementara DPRD DKI Jakarta Achmad Yani kemudian menyerahkan palu pimpinan kepada Khoirudin.
Sebagai informasi, Khoirudin berhak atas Ketua DPRD DKI Jakarta setelah PKS berhasil menjadi pemenang Pileg di Jakarta.
Sedangkan, posisi wakil ketua diberikan kepada empat partai yang menduduki peringkat 2 sampai 5 di Pileg 2024 lalu.
Pelantikan pimpinan definitif DPRD DKI Jakarta ini pun turut dihadiri sejumlah tokoh, seperti eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Bahkan, pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta Ridwan Kamil-Suswono juga turut hadir dalam pelantikan tersebut.
Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel TribunJakarta.com. Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/Suasana-rapat-paripurna-pelantikan-dan-pengambilan-sumpah-jabatan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.