Pilkada DKI 2024

Pramono Sindir di Debat Pilkada Jakarta, Apa Benar Ridwan Kamil Janji Bangun Disneyland di Cikarang?

Pramono Anung semoat menyindir Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024. Benarkah eks Gubernur Jawa Barat sempat berjanji membangu Disneyland di Cikarang?

Jawaban Ridwan Kamil Dalam Debat Pilkada Jakarta

Sedangkan dalam debat kedua Pilkada Jakarta 2024, Ridwan Kamil pun mengaku tak masalah jika dianggap masih memiliki kekurangan saat menjadi Gubernur Jawa Barat.

Namun, dia mengklaim mendapatkan angka kepuasan publik yang tinggi ketika menjadi Gubernur Jawa Barat.

"Silakan di-google, kepuasan publik itu adalah 90 persen, menandakan masyarakat mengapresiasi visi misi dari a sampai z," ujar Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil mengaku telah mengurangi angka kemiskinan dari 1000 desa miskin menjadi nol di Jawa Barat.

Selain itu, kata dia, Jawa Barat merupakan provinsi dengan investasi tertinggi se-Indonesia, serta pelayanan bagus.

"Ada juga yang belum berhasil, salah satunya mungkin yang ditanyakan oleh Mas Pram (Disneyland)," ucap Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil juga nampak tersenyum beberapa saat sampai penonton selesai riuh. 

"Saya jawab dengan nilai saja. Banyak kerja, banyak catatan. Sedikit kerja, sedikit catatan. Tidak ada kerja tidak ada catatan," kata Ridwan Kamil memulai kalimatnya.

"Sebaik-baiknya pemimpin adalah pemimpin yang berani mengambil keputusan, walaupun dalam perjalananya kadang berhasil karena gagal," imbuhnya.

Menurut RK, tugas pemimpin adalah berimajinasi. Sementara seburuk-buruknya pemimpin adalah yang hanya mengerjakan apa yang ada, tanpa daya imajinasi. 

Mantan Gubernur Jawa Barat itu lantas menyinggung nama Bung Karno, yang melahirkan Indonesia dari sebuah imajinasi.

"Kalau urusan Disneyland itu kadang-kadang ya dalam political will (niat politik), tetapi bisnis dealnya (kesepakatan bisnis) tidak masuk dan lain sebagainya, tapi yang penting itu berusaha," kata Ridwan Kamil.

"Karena seburuk-buruknya pemimpin adalah yang tidak mau berimajinasi, tidak mau berusaha. Setelah terpilih hanya duduk diam untuk cari aman di pemilihan lima tahun selanjutnya," imbuhnya.

Ridwan Kamil mengungkapkan Jakarta merupakan provinsi yang keberadaannya sangat konkret. Namun kenyataannya, kata Ridwan Kamil, kunjungan ke Kepulauan Seribu sangatlah sedikit.

Sumber: Tribun Jakarta
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved