Liga 1

KLUB Liga 1 Tiba-tiba Digeruduk Suporter, Ada Hal Janggal Bikin Fans Gondok, 3 Nama Dipaksa Keluar

Klub Liga 1 Persis Solo sedang tidak baik-baik saja, suporter tiba-tiba menggeruduk meminta perombakan di dalam tubuh manajemen.

|
Editor: Wahyu Septiana
ligaindonesiabaru.com
Potret skuad Persis Solo di kompetisi Liga 1 2024/2025. Klub Liga 1 Persis Solo sedang tidak baik-baik saja, suporter tiba-tiba menggeruduk meminta perombakan di dalam tubuh manajemen. 

 "Tiba-tiba dia datang dan hilang dan menurut kami itu sebagai bentuk tidak menghargai tim," kata dia.

Setelah adanya desakan itu, Persis Solo langsung bereaksi mengeluarkan keputusan.

Persis secara resmi mengumumkan bahwa Chairul Basalamah dan Arizal Perdana Putra tak lagi menempati jabatannya.

"Persis akan memaksimalkan waktu untuk melakukan proses pembenahan tim."

"Persis mengumumkan bahwa Chairul Basalamah dan Arizal Perdana Putra tidak lagi menempati posisi sebagai Manajer dan Direktur Bisnis Klub, sekaligus membebastugaskan segala peran yang berkaitan dengan tim official dan aktivitas bisnis di PT Persis Solo Saestu," tulis Persis.

Lebih lanjut, Persis akan segera mengeluarkan pengumuman terkait komposisi tim atau staf pelatih.

Dalam hal ini, Persis menjadikan saran dari suporter sebagai pertimbangan.

"Segala upaya untuk perbaikan dan keputusan lebih lanjut terkait komposisi tim atau staf pelatih, sedang dilakukan dengan segera oleh manajemen sekaligus menjadikan hasil diskusi bersama suporter sebagai bahan pertimbangan."

"Klub akan segera memberikan perkembangan terkini jika upaya birokrasi dan administrasi sudah selesai dilakukan," tulis Persis.

Seperti diketahui, tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu hanya mampu mencatatkan 2 kemenangan dari 12 laga musim ini.

Raihan 8 poin membuat Persis terdampar di zona degradasi.

(TribunJakarta)

Akses TribunJakarta.com di Google News atau WhatsApp Channel https://whatsapp.com/channel/0029VaS7FULG8l5BWvKXDa0f.

Pastikan Tribunners sudah install aplikasi WhatsApp ya

Sumber: Tribun Solo
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved