6 Bulan Jalin Cinta Terlarang Lalu Pacar Gelap Tewas di Tangan Suami, Begini Nasib Terkini Yebi Abmi

Penulis: Kurniawati Hasjanah
Editor: Muji Lestari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nasib Yebi Abmi setelah pacar gelap dibunuh sang suami di Prabumulih pada Rabu (25/11).

TRIBUNJAKARTA.COM - Nasib terkini Yebi Abmi setelah pacar gelapnya, Ario Fernando (34) tewas di tangan sang suami, Rivat Eka Putra (42) di Prabumulih.

Ario Fernando tewas lantaran ditikam Rivat Eka Putra ketika terciduk bersama Yebi di Diva Family Karaoke pada Rabu siang (25/11).

Rivat melakukan hal nekat tersebut lantaran emosi terhadap korban yang masih mendekati istrinya, Yebi Abmi.

Ia menyatakan, kerap kali mengingatkan Ario untuk menjauhi istrinya namun tak digubris.

TONTON JUGA:

Rivat menyatakan, sang istri dan korban telah berselingkuh sejak enam bulan lalu.

Pernah ketahuan namun masih dimaafkan serta diminta tidak lagi.

Baca juga: 45 Perangkat Teknologi Dibagikan JIS Demi Bantu Siswa dan Guru di Jakarta

"Dua bulan lalu sempat ketahuan oleh saya dan sudah saya minta berhenti tapi ternyata masih," ucap Rivat Eka Putra.

FOLLOW JUGA:

Bahkan, Rivat mengaku sempat mendatangi atau menemui korban untuk meminta menjauhi dan jangan mengganggu istri serta keluarganya.

Namun hal itu tak dianggap korban.

"Pernah ku datangi ku minta supaya jauhi istri tapi masih saja," jelas Rivat.

Akibat perbuatannya, Rivat Eka Putra terancam 20 tahun bui. 

Baca juga: Intip Kecanggihan Fitur Kamera GFX 100 IR, Mirrorless Infrared Pertama

Rivat saat ini ditahan di Polres Muara Enim karena telah membunuh selingkuhan istrinya.

Adapun Yebi Abmi diantar pulang petugas kepolisian dan berstatus sebagai sanksi. 

Istri pelaku pembunuhan di Diva Family Karaoke Prabumulih ketika diamankan petugas kepolisian, Rabu (25/11/2020) (TRIBUNSUMSEL/EDISON)

"Istri pelaku tidak kita lakukan penahanan dan sudah diizinkan pulang," ungkap Kasat Reskrim AKP Abdul Rahman melalui Kanit Pidum, Ipda AM Panera ketika diwawancarai, Kamis (26/11/2020).

Kanit Pidum menuturkan, meski diperbolehkan pulang namun istri pelaku masih berstatus saksi dan akan tetap dilakukan pemeriksaan.

"Status istri pelaku sebagai saksi, istrinya kita izinkan pulang,"  ucapnya. 

Baca juga: 6 Bulan Istri Jalin Cinta Terlarang, Rivat Akhirnya Tikam Pacar Gelap Yebi saat Menciduk di Karaoke

Penyesalan Istri

Yebi Abmi tak henti-hentinya mengungkapkan perasaan penyesalannya atas perselingkuhan yang terjadi.

Yebi mencium kaki sang suami beberapa kali dihadapan polisi dan wartawan.

Selain itu, Yebi juga menjelaskan hubungan asmaranya dengan korban terjalin sejak lima bulan lalu.

"Kami sudah menjalin hubungan selama lima bulan ini," ucap Yebi Abmi.

Baca juga: Diduga Selingkuhi Istri Orang, Lelaki 34 Tahun di Prabumulih Ditikam hingga Tewas saat Karaoke

Yebi menjelaskan, awal perkenalannya dengan korban dari Facebook, saling berbalas komentar.

"Terus kami pacaran, (selingkuh) karena rasa nyaman," jelas Yebi.

Yebi ciumi kaki suami berkali-kali ketika terciduk selingkuh di Prabumulih (instagram @palembang_viral)

Yebi menuturkan, setiap minggu bertemu korban minimal dua kali.

"Seminggu dua kali, ini ketiga kali ketemuan," imbuh Yebi.

Kronologi

Manajer Karaoke Diva Family Prabumulih, Egus mengungkapkan kronologis pembunuhan sadis dengan cara menggorok leher tersebut.

Mulainya sekitar pukul 13.30, seorang perempuan check in karaoke sendirian di room 3.

"Lalu setelah 15 menit datang seorang laki-laki ke dalam room. Dan di dalam kita tidak tahu karena mereka karaoke," ujarnya kepada wartawan, Rabu (25/11/2020).

Egus menuturkan, selang 30 menit pasangan itu karaoke, tiba-tiba datang seorang pria.

Petuga security sempat menegur dan bertanya apakah mau karaoke atau tidak.

Baca juga: Intip Gaya Iis Rosita Dewi Istri Edhy Prabowo yang Ikut Ditangkap KPK, Punya Profesi Tak Sembarangan

"Katanya mau karaoke dan ditanya sudah check in belum dijawab belum, lalu disuruh check in lewat Whatsapp karena tak bisa masuk kalau belum."

"Tapi alasan pelaku baru pulang kerja dan karena kepanasan izin minta masuk ke dalam sekalian nunggu teman katanya, karena alasan itu lalu diizinkan security," bebernya.

Egus menjelaskan, setelah pelaku masuk tiba-tiba dirinya mendapat kabar dari karyawan ada yang berkelahi.

Jenazah korban AH saat dievakuasi di Prabumulih pada Rabu (25/11). (TRIBUNSUMSEL/EDISON)

Security kemudian mencoba memisah dengan menarik pelaku yang membawa pisau.

"Kita coba tarik tapi tidak bisa karena tenaga pelaku kuat, posisi saat itu pelaku hendak menusuk wanita bukan laki-laki. Lalu kami keluar memanggil polisi,"

"Setelah sampai sini perempuan sudah di luar gedung dengan darah semua," jelasnya.

Sementara pelaku usai membunuh duduk di kursi ruang karaoke room 3 sembari melihat korban bersimbah darah.

Baca juga: Gelagat Edhy Prabowo akan Diciduk KPK Sudah Terbaca, Begini Tanggapan Tegas Rocky Gerung

"Kami bersama polisi menangkap pelaku di room, dia tidak kabur tapi di dalam room," katanya.

Hal yang sama disampaikan Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi melalui Kasat Reskrim AKP Abdul Rahman yang mengatakan pembunuhan dilakukan pelaku karena kesal sang istri ada hubungan spesial dengan korban.

"Korban tewas ditempat dengan tiga luka tusuk di leher dan di tangan, motif diduga cemburu karena pelaku merasa istrinya ada hubungan dengan korban," katanya. (tribunjakarta/tribunsumsel)

Artikel ini telah disarikan dari judul Suaminya Ditahan karena Membunuh, Yebi Istri Ketahuan Selingkuh di Prabumulih Dipulangkan Polisi 
& Kronologi Lengkap Pembunuhan di Karaoke Diva Prabumulih, Sekuriti Kewalahan Tarik Pelaku, 

Berita Terkini