Kesehatan

5 Penyakit Akibat Duduk Terlalu Lama, Jangan Lupa Lakukan Aktivitas Fisik Ringan Cukup 5 Menit

Editor: Siti Nawiroh
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi. Selain membuat otot dan sendi lemah dan kaku karena kurang aktif bergerak, duduk terlalu lama juga dapat memperlambat metabolisme tubuh. 

TRIBUNJAKARTA.COM - Simak lima penyakit akibat dari duduk berlama-lama, salah satunya meningkatkan risiko obesitas.

Selain membuat otot dan sendi lemah dan kaku karena kurang aktif bergerak, duduk terlalu lama juga dapat memperlambat metabolisme tubuh. 

Hal ini bisa berdampak pada terganggunya kinerja tubuh dalam mengatur tekanan darah dan kadar gula darah, serta membakar lemak.

Lambat laun, hal tersebut dapat menimbulkan berbagai keluhan di tubuh atau bahkan memicu penyakit tertentu.

Dikutip dari Siloam Hospital dan Alodokter, ada beberapa penyakit yang muncul akibat terlalu lama duduk:

1. Meningkatkan risiko obesitas

Akibat duduk terlalu lama tak bisa disepelekan. 

Duduk berjam-jam dengan minim gerakan dapat memicu seseorang untuk terus makan hingga tak sadar berat badan sudah bertambah banyak. 

Kondisi ini dapat meningkatkan risiko obesitas pada anak maupun orang dewasa, terlebih jika tidak mengimbanginya dengan olahraga teratur. 

2. Gangguan kaki

Gangguan kaki juga dapat terjadi akibat duduk terlalu lama. Di mana posisi tersebut menghambat sirkulasi darah di kaki. 

Kondisi ini menyebabkan darah berkumpul di sekitar pergelangan kaki, yang dapat berakibat pada varises, bengkak pergelangan kaki, dan bahkan gumpalan darah yang berbahaya. 

Bagaimana Cara Cacar Monyet Menular dari Hewan ke Manusia? Simak Juga Orang yang Beresiko Kena Mpox
3. Sakit punggung

Duduk terlalu lama berarti dapat memberikan tekanan berlebih pada tulang belakang, otot punggung, dan leher. 
Menggunakan kursi ergonomis dapat membantu menjaga postur tubuh agar tetap nyaman. 

Meski demikian, tetap saja sebaiknya kamu tidak terlalu lama duduk, mengingat banyaknya risiko lain yang dapat timbul.

4. Penurunan kemampuan otak

Asupan darah serta oksigen sangat minim didapatkan oleh otak saat Anda duduk, apalagi dalam waktu yang lama. Kondisi ini dapat berakibat pada penurunan kemampuan otak.

Saat otak tidak mendapatkan kedua asupan di atas, fungsinya melambat sehingga Anda akan sulit untuk fokus dan merasa cepat lelah. 

5. Diabetes

Duduk terlalu lama dapat menurunkan sensitivitas sel tubuh terhadap insulin, sehingga pembakaran karbohidrat dan gula untuk energi menjadi terganggu. 

Halaman
12

Berita Terkini