'Cisadane Digital Festival 2025' Digelar 12-16 November, Ada Panggung Hiburan hingga Bazar UMKM
Buat warga Kota Tangerang dan sekitarnya, Cisadane Digital Festival 2025 bisa jadi pilihan rekreasi Anda pada 12-16 November 2025.
TRIBUNJAKARTA.COM - Buat warga Kota Tangerang dan sekitarnya, Cisadane Digital Festival 2025 bisa jadi pilihan rekreasi Anda pada 12-16 November 2025.
Festival yang berlangsung mulai 12 hingga 16 November 2025 ini menyuguhkan beragam kegiatan seru, dari mulai pertunjukan di panggung hiburan hingga bazar UMKM.
Selain itu, Pemkot Tangerang sebagai penyelenggara, juga mengadakan kompetisi digital, lapak pelayanan publik, serta job fair yang menghadirkan 1814 lowongan kerja.
Festival yang dibuka secara resmi oleh Wali Kota Tangerang, Sachrudin, bersama jajaran Forkopimda Kota Tangerang ini menghadirkan konsep kolaboratif yang memadukan unsur tradisi, sejarah, dan digitalisasi dalam satu kemasan budaya kota.
“Yang spesial tahun ini adalah semangat kolaborasi dalam memadukan tradisi dan nilai sejarah melalui digitalisasi,” ujar Wali Kota dalam keterangannya, Kamis (13/11/2025).
“Semangat ini yang ingin kita bawa untuk terus merawat dan melestarikan Sungai Cisadane sebagai sumber kehidupan dan kebanggaan warga Kota Tangerang,” tambahnya.
Dengan target lebih dari 20 ribu pengunjung, festival ini menjadi bukti semangat kebersamaan dan inovasi masyarakat Kota Tangerang dalam merawat warisan budaya sekaligus menyongsong masa depan digital.
“Cisadane Digital Festival diharapkan dapat menjadi signature event Kota Tangerang yang mampu menarik perhatian masyarakat luas,” terang Wali Kota.
“Selain menjadi sarana hiburan, kegiatan ini juga diharapkan menjadi wadah edukasi, promosi ekonomi, serta penguatan identitas kota,” tutupnya.
Berita Terkait
Baca juga: Mayat Wanita Dalam Drum Ditemukan di Sungai Cisadane Tangerang, Kepala di Bawah dan Kaki di Atas
Baca juga: Wamenkes Bicara Kelurahan Siaga TB di Kota Tangerang, Ungkap Angka Deteksi Kasus Capai 122 Persen
Baca juga: Niat Mancing, Dua Pria Malah Lihat Jasad Wanita di Pinggir Kali Cisadane, Ada Temuan Rp2 Ribu
Baca berita TribunJakarta.com lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks Berita
| Wamenkes Bicara 'Kelurahan Siaga TB' di Kota Tangerang, Ungkap Angka Deteksi Kasus Capai 122 Persen |
|
|---|
| Hari Pahlawan Nasional, Veteran di Kota Tangerang Dapat Sembako hingga Uang Tunai |
|
|---|
| Kota Tangerang Jadi Tuan Rumah Olimpiade Madrasah Indonesia 2025, Wali Kota: Kami Menyambut Baik |
|
|---|
| Puskesmas di Kota Tangerang Kini Layani Konseling Kejiwaan, Wamenkes Minta Daerah Lain Mencontoh |
|
|---|
| Lantik 100 Pejabat Struktural, Wali Kota Tangerang Harap Adaptasi Cepat Demi Pelayanan Masyarakat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jakarta/foto/bank/originals/CISADANE-DIGITAL-FESTIVAL.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.