Cuaca Jakarta Hari Ini, Rabu 8 Oktober 2025: Hujan Turun Merata, 2 Wilayah Ini Diprediksi Berawan
BMKG memprakirakan cuaca di Jakarta pada Rabu, 8 Oktober 2025, akan didominasi hujan ringan hingga sedang di hampir seluruh wilayah.
TRIBUNJAKARTA.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di Jakarta pada Rabu, 8 Oktober 2025, akan didominasi hujan ringan hingga sedang di hampir seluruh wilayah.
Hujan diperkirakan turun merata sejak siang hingga malam hari, termasuk di kawasan Jakarta Barat, Pusat, Selatan, dan Timur.
Untuk wilayah Jakarta Selatan diramalkan akan hujan disertai petir.
Sementara itu, hanya dua wilayah, yakni Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, yang diprediksi berawan sepanjang hari tanpa potensi hujan signifikan.
BMKG mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan genangan di sejumlah titik rawan dan menyiapkan perlengkapan hujan jika beraktivitas di luar ruangan.
Masyarakat juga diminta waspada terhadap pohon tumbang sampai gangguan aktivitas transportasi akibat hujan deras yang disertai kilatan petir.
Selain itu waspada juga terkait kemacetan di sejumlah titik rawan saat hujan berlangsung.
Pengendara juga diminta menjaga jarak aman, menghindari jalan tergenang, serta memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima.
Selain itu, warga di daerah padat permukiman dan bantaran kali diminta mengantisipasi potensi hujan disertai angin kencang pada sore hingga malam hari.
Berikut rincian cuaca di masing-masing wilayah di Jakarta:
Administrasi Kepulauan Seribu
Cuaca: Berawan
Suhu: 27–30 °C
Kelembapan: 64–83 persen
Kota Jakarta Pusat
Cuaca: Hujan Ringan
Suhu: 24–31 °C
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.