Menantu Hatta Rajasa Meninggal Dunia

SBY, Boediono Hingga Sandiaga Uno Melayat Menantu Hatta Rajasa

Boediono yang mengenakan kemeja batik warna coklat itu keluar dari rumah duka sekira pukul 20.53 WIB.

TribunJakarta.com/Elga Hikari Putra
Mantan Ketum Golkar Aburizal Bakrie 

Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Elga Hikari Putra

 

TRIBUNJAKARTA.COM, KEBAYORAN BARU - M‎antan Wakil Presiden Indonesia, Boediono beserta istri turut melayat jenazah istri Rasyid Rajasa, Adara Taista (27) ke rumah duka.

Keduanya tak sampai 30 menit berada di rumah duka di Jalan ‎Sekolah Duta I No. 47, Pondok Indah, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca: 4 Fakta Meninggalnya Adara Taista: Sempat Dirawat di AS dan Ngobrol dengan Ibas

Boediono yang mengenakan kemeja batik warna coklat itu keluar dari rumah duka sekira pukul 20.53 WIB.

Saat di teras rumah, wakil presiden periode 2009-2014 itu sempat berpapasan serta bersalaman dengan mantan Menteri Koordinator Perekonomian ‎Chairul Tanjung.

Baca: SBY dan Keluarga Melayat Jenazah Adara Taista di Rumah Duka

Pantauan wartawan TribunJakarta.com, para tokoh politik hingga selebriti turut melayat ke rumah duka.

Diantaranya Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono beserta keluarga, mantan Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat Aburizal Bakrie hingga Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno.

Kemudian artis Velove Vexia, Derby Romero hingga Chacha Frederica juga melayat jenazahmenantu mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa.

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved