Bertengkar dengan Suami, Ibu Hamil 7 Bulan Coba Bunuh Diri Naik Tower

Seorang ibu hamil 7 bulan, H (27), warga Bengkulu nekat menaiki tower hendak melakukan percobaan bunuh diri, Jumat (5/4/2019).

TribunJabar/Istimewa
Ilustrasi: Seorang pria yang membawa anaknya hendak bunuh diri dengan meloncat dari atas tower, warga pun berupaya untuk mencegahnya 

TRIBUNJAKARTA.COM, BENGKULU - Seorang ibu hamil 7 bulan, H (27), warga Kelurahan Taba Anyar Kecamatan Lebong Selatan, Kabupaten Lebong, Bengkulu nekat menaiki tower hendak melakukan percobaan bunuh diri, Jumat (5/4/2019).

Aksi yang dilakukan H sontak membuat sejumlah warga sekitar panik dan heboh.

Petugas dan warga bergerak cepat membujuk ibu hamil muda tersebut untuk mengurungkan niatnya melakukan aksi bunuh diri.

Bujukan warga berulang kali gagal. Hingga petugas membawa ibu kandung H agar merayu turun dari tower.

Sebelum melakukan aksi nekatnya tersebut, diketahui H tengah cekcok dengan suaminya sekitar pukul 08.00 WIB, selang 30 menit ia keluar rumah dan memanjat sebuah tower.

"Setelah datang dan membujuk anaknya, ibunya (H) langsung pingsan. Melihat ibunya pingsan, akhirnya korban mau dibujuk turun dari tower tersebut. Sekitar 5 orang membantu evakuasi korban untuk turun," kata Kapolres Lebong AKBP Andree Ghama Putra melalui Kapolsek Lebong Selatan, Iptu Lunardi Naibaho.

Sempat Dikira Bunuh Diri, Ini Sederet Kejadian Janggal dari Kematian Feroline

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah Tragis, Chris Smalling Ciptakan Gol Bunuh Diri

Aksi penyelamatan tersebut berlangsung sekitar 2 jam.

Kapolsek menjelaskan, aksi ini dilakukan korban lantaran sang suami dilaporkan mengambil barang milik korban berupa perhiasan dan ATM.

"Setelah turun, korban langsung dilarikan ke puskesmas guna mendapatkan perawatan medis. Sebab, korban ini dalam posisi hamil 7 bulan," pungkas Kapolsek.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Cekcok Dengan Suami, Ibu Hamil Muda Nyaris Bunuh Diri dari Tower", 

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved