Bahas Pemindahan Ibu Kota saat Buka Bersama Pimpinan Negara, Jokowi: Kita serius dalam Hal Ini

Belum lama ini, Presiden Jokowi menggelar buka bersamapimpinan negara di Istana Kepresidenan.

Instagram @jokowi
Jokowi 

TRIBUNJAKARTA.COM - Belum lama ini, Presiden Jokowi menggelar buka bersamapimpinan negara di Istana Kepresidenan.

Dalam perjumpaan di acara buka bersama dengan para pimpinan negara tersebut, Jokowi menyinggung soal pemindahan Ibu Kota.

Pemidahan Ibu Kota tampak dibenarkan oleh Jokowi dan bukan lagi kabar isapan jempol.

Seperti yang dikabarkan sebelumnya, pemindahan Ibu Kota dilakukan lantaran kepadatan penduduk yang kian menekan DKI Jakarta.

Pertumbuhan penduduk yang kian pesat di Ibu Kota Negara yang sekarang kian menambah problematika sosial.

Tak hanya itu, pertumbuhan penduduk di DKI Jakarta tidak diimbangi dengan banyak faktor, sehingga perlu adanya pemindahan Ibu Kota.

Jakarta sebagai Ibu Kota Indonesia dinilai sudah tidak efektif untuk menjalankan pemerintahan negara.

Meskipun pemindahan Ibu kota Indonesia, Jakarta ke daerah lain di luar pulau Jawa sebenarnya bukan merupakan proses yang mudah.

Dilansir Grid.ID dari laman kompas.com, perpindahan Ibu kota Indonesia ke daerah lain merupakan rencana jangka panjang yang harus dilakukan secara bertahap.

Alasannya karena daerah pengganti Ibu Kota sudah harus memiliki sarana dan prasarana yang memadai.

Ada dua alasan utama kenapa Ibu Kota harus pindah dalam jangka pendek dan jangka panjang.

Ibu Kota harus pindah dalam jangka pendek jika dalam kondisi darurat seperti peperangan atau bencana alam.

Perpindahan Ibu Kota dalam jangka pendek pun harus melihat daerah pengganti sudah siap dan mampu menerima sebagai pengganti atau belum.

Ibu Kota Negara Indonesia pernah dipindahkan ke Daerah Istimewa Yogyakarta pada 4 Januari 1946.

Meksi begitu, Presiden Jokowi benar-benar siap menyeriusi pemindahan Ibu Kota Negara Indonesia.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved